Honda CRF250 RALLY Kini Lebih Tangguh, Dibanderol Rp 87,5 Juta

  • Bagikan

JAKARTA, RAKYATJATENG – PT Astra Honda Motor (AHM) menghadirkan motor Adventure Tourer, Honda CRF250 RALLY dengan desain, performa, dan fitur baru. Perubahan terbaru ini memberikan sensasi kesenangan berkendara dan dapat menaklukkan berbagai kondisi jalan, on road maupun off road.

Mengusung semangat untuk menghadirkan tampilan dan sensasi ketangguhan Honda CRF450 RALLY dalam setiap Reli Dakar, motor ini kini memiliki bobot lebih ringan, tenaga dan torsi yang lebih besar, akselerasi yang lebih responsif dibandingkan sebelumnya.

Kebaruan tersebut melalui penyempurnaan pada rasio gear serta penyematan fitur assist/slipper clutch di sistem transmisi yang menambah keamanan saat berkendara melibas rute yang menantang.

Selain itu, kapasitas tangki bahan bakar yang kini lebih besar membuat Honda CRF250 RALLY dapat semakin lama menemani pengendaranya menikmati sensasi berkendara jauh hingga pelosok negeri.

Direktur Marketing AHM, Thomas Wijaya mengatakan sentuhan terbaru Honda CRF250 RALLY dipersembahkan untuk para pecinta motor petualang yang menyukai kebebasan dalam berkendara.

Hal ini merupakan salah satu upaya perusahaan dalam melakukan inovasi untuk memberikan kendaraan sepeda motor yang tangguh bagi para pencinta adventure.

“Beragam perubahan pada Honda CRF250 RALLY akan memberikan sensasi berkendara yang lebih menyenangkan serta tangguh dalam melewati beragam kondisi jalan. Kami berharap penyematan fitur dan desain baru ini dapat menjawab kebutuhan para pecinta motor Adventure Tourer di Indonesia,” ungkap Thomas Wijaya dalam keterangan resminya, Jumat (5/3).

Sepeda motor pembaruan Honda CRF250 RALLY hadir dengan varian warna Extreme Red yang dipasarkan dengan harga Rp 87.500.000 on the road (OTR) DKI Jakarta.

Penyematan mesin 250cc DOHC silinder tunggal dan berpendingin cairan pada Honda CRF250 RALLY memberikan performa terbaik di kelasnya. Ubahan pada ukuran ratio gear, intake camshaft dan exhaust menghasilkan akselerasi yang lebih responsif dengan tenaga maksimum yakni menjadi 18,9kW/8,500rpm dan torsi maksimum 23.1Nm/6,500 rpm.

Honda CRF250 RALLY kini dibekali dengan desain rangka semi double cradle dan desain cover knalpot serta singwarm model terbaru menghasilkan bobot lebih ringan menjadi 152 kg dan lebih tangguh. Sementara itu, suspensi dan ketinggian jok mampu memberikan rasa nyaman saat berkendara di permukaan kasar dan medan off road.

Selain itu, tampilan baru juga hadir pada bagian panel meter digital yang kini lebih besar dan informatif dengan tambahan informasi jumlah rata-rata konsumsi bahan bakar dan posisi transmisi gigi yang sedang digunakan.

Panel informasi ini kini juga semakin mudah dibaca pengendara dengan huruf dan angka yang diperbesar menjadi 23mm. Perubahan desain juga terasa pada kapasitas tangki bahan bakar yang lebih besar sehingga dapat menampung bahan bakar 12,8L dan mampu menjelajah lebih dari 445km berkat hasil konsumsi bahan bakar 34,8km/liter.

Honda CRF250 RALLY didesain untuk dapat menaklukkan beragam kondisi jalan. Penyematan floating wind screen dan shroud samping secara efektif menawarkan perlindungan bagi pengendara. Perlindungan bagi pengendara sepeda motor adventure ini juga terdapat pada hand guards untuk melindungi tangan pengendara, rem serta tuas kopling.

Under cover memberikan perlindungan mesin dari benturan dan tuas pemindah gigi dapat dilipat. Lampu depan yang berbentuk asimetris dengan LED, serta penggunaan lampu LED pada winker.

Untuk mendukung penaklukkan berbagai kondisi jalan, sistem transmisi Honda CRF250 RALLY dilengkapi assist/slipper clutch. Fitur tersebut membuat penggunaan kopling lebih ringan dan dapat membantu engine brake yang mencegah roda motor belakang selip ketika pengendara menurunkan gigi secara cepat.

Honda CRF250 RALLY memiliki suspensi depan 43mm Inverted Front Fork Showa. Daya pegas dan peredam telah dioptimalkan sesuai dengan karakter sepeda motor Honda CRF250 RALLY untuk menjelajah jarak jauh.

Model ini hadir dengan velg alumunium dengan warna hitam Alumite (dengan ukuran 21 inchi bagian depan dan 18 inchi bagian belakang) dan menggunakan ban dengan pola dual purpose (depan; 80 /100-21M /C 51P dan belakang 120 /80-18M/C 62P). (Sen)

  • Bagikan