KIA Resmi Luncurkan Mobil Seri XCeed Terbaru, Tampilan Lebih Elegan

  • Bagikan
KIA XCeed dikatakan memiliki impresi berkendara yang lebih sporty dibanding SUV biasa (Businesscar)

SEMARANG, RAKYATJATENG – KIA Motors Europe secara resmi mengumumkan telah meluncurkan seri terbaru dari Xceed. Model ini diklaim sebagai mobil keluarga paling nyaman yang pernah diproduksi oleh pabrikan otomotif asal Korea Selatan tersebut dan untuk konsumen yang menyukai compact crossover.

Dikutip dari Businesscar, keluaran terbaru KIA ini merupakan turunan Ceed yang lebih dahulu meluncur. Bedanya, versi XCeed diklaim punya tampilan yang lebih elegan.

Gril depan mobil KIA XCeed lebih menonjol, serta lampu depan dan belakang didesain ulang. Pintu samping juga didesain menggunakan rel berwarna perak yang menawarkan tampilan lebih mirip SUV (sport utility vehicle).

Sekilas, desain XCeed ini mengingatkan akan Mercedes dengan GLA-nya. Dimensinya juga meningkat dibanding dengan Ceed biasa. Hal itu membuat ruang di dalamnya lebih luas.

Mobil ini juga diklaim bisa menampung mencapai 426 liter bensin, 31 liter lebih banyak dibanding Ceed biasa. Untuk urusan dapur pacu, KIA mengklaim memberikan versi plug-in hybrid baru dalam XCeed ini.

Selain itu, digital instrument cluster juga terlihat mewah dengan tampilan layar mencapai 1920×720 piksel. Rencananya XCeed akan mulai dijual di Eropa pada kuartal ketiga tahun ini. Namun, harga secara resminya belum dirilis oleh KIA.

(JPC)

  • Bagikan