TEGAL, RAKYATJATENG – Setelah menggelar aksi unjuk rasa dan mogok sekolah sejak Senin (12/3), akhirnya tuntutan para siswa SMK Bhakti Praja (BP) Talang, Kabupaten Tegal, dipenuhi pihak yayasan. Rofikoh sebagai Kepala SMK BP Talang diganti. Penggantinya adalah Bambang Pranowo sebagai pejabat sementara (Pjs).
Para siswa pun mengekpresikan kegembiraannya dengan mendatangi sekolah, Rabu (14/3). Mereka bersorak di lapangan kompleks sekolah, bahkan ada yang sempat sujud syukur karena tuntutan mereka telah dipenuhi.
Kemarin, pihak yayasan memang mengeluarkan keputusan terkait tuntutan para siswa. Keputusannya, kepala SMK BP Talang diganti. Mendengar keputusan itu,para siswa pun mengaku senang. Mereka kemudian menyalami Bambang Pranowo sebagai Pjs kepala SMK BP Talang. Setelah itu, para siswa juga menyalami Rofikoh yang berada di salah satu ruangan sekolah.
Bambang Pranowo yang juga pernah menjabat Kepala SMK Bhakti Praja Slawi mengaku siap menjalankan tugasnya yang baru dan memastikan kegiatan belajar mengajar akan kembali berjalan mulai hari ini, Kamis (15/3). “Saya ditugasi yayasan untuk menjadi kepala sekolah mulai hari ini agar KBM bisa tetap berjalan,” katanya.
Keputusan yayasan mengganti kepala sekolah, setelah yayasan menggelar rapat dengan pengurus dan jajaran guru di kompleks sekolah, Rabu (14/3). “Diganti Bambang Pranowo, sekretaris yayasan, mulai hari ini,” kata Ketua Yayasan Pendidikan Bhakti Praja Mashoeri, usai menggelar rapat.
Menurut Mashoeri, Bambang Pranowo akan menjadi pejabat sementara Kepala SMK Bhakti Praja Talang hingga ada kepala sekolah definitif. (rdrtgl/yon)