FAJAR SPORT, BANGKOK – Timnas Indonesia U-16 sudah memastikan satu tiket ke Piala Asia U-16 2018 nanti. Kepastian tiket itu diraih pasukan Fakhri Husaini itu setelah menumbangkan Laos 3-0 di laga puncak penyisihan grup G kualifikasi Piala Asia U-16 di Stadion Rajamangala, Jumat (22/9).
Rendy Juliansyah menjadi salah satu penyumbang gol pada laga itu. Rendy memang tampil memukau pada laga tersebut. Atas capaian itu, pemain bernomor 9 itu tak lupa mengucapkan syukur dengan kinerja yang dilaluinya sejauh ini.
Dia berharap kontribusinya akan berlanjut sampai di Piala Asia U-16 2018 mendatang. “Alhamdulillah saya bisa memberikan kontribusi kepada tim. Saya berterima kasih kepada pelatih yang selalu memberikan kesempatan,” ungkap Rendy usai laga.
Striker yang pernah kemas enam gol ke gawang Taiwan di Tien Phong Plastic Cup 2017 lalu itu berharap Garuda Asia tak banyak berubah. Sebab, tim ini menurutnya sudah berkualitas.
“Jelas saya bangga bisa bawa Indonesia lolos dari kualifikasi. Saat ini kami sudah siap tatap putaran final Piala Asia U-16 2018 di Malaysia dan semoga tim ini masih bertahan serta lebih baik lagi,” pungkas dia.