Ngeri, Pasutri Tewas Dihantam Bus di Jalan Raya Kunduran-Blora

  • Bagikan
BERSERAKAN: Dua sepeda motor ambruk setelah terlibat kecelakaan di Jalan Raya Kunduran-Blora. (POLSEK KUNDURAN FOR RADAR KUDUS)

BLORA, RAKYATJATENG – Pasutri tewas dalam kecelakaan di Jalan Raya Kunduran-Blora, Desa Muraharjo, Kecamatan Kunduran, Blora, Jawa Tengah, kemarin siang. Sepeda motor yang mereka naiki menghantam bus.

Kanit Laka Polres Blora Iptu Rustam mengungkapkan, korban bernama Tarjo dan Muryati itu mengendarai motor Beat dari arah barat ke timur. Melaju kencang, mereka mendahului truk. Namun nahas, dari arah berlawanan meluncur bus Garuda Mas bernopol B-7537-IW.

”Karena jarak terlalu dekat, laka tidak terhindarkan. Di belakangnya juga ada Vario, namun selamat,” tuturnya kemarin saat dikonfirmasi kemarin.

Beat bernopol K-4956-PE yang dikendarai warga Desa Borak, Kecamatan Ngawen itu pun rusak parah. Pengendara Vario yang berada di belakang Beat juga terjatuh dan seped motor rusak. Pengendara Vario hanya luka ringan, lecet di bagian tangan kanan. Sementara, bus ban kempes di bagian depan kanan.

Kapolsek Kunduran Iptu Lilik menambahkan, korban tewas langsung dibawa ke Puskesmas setempat. Pengendara Vario yang mengalami luka ringan langsung dijemput oleh pihak keluarga.

Sementara, pengendara bus beserta armadanya langsung dibawa ke Polres Blora. ”Atas kejadian tersebut, arus lalu lintas sempat tersendat selama kurang lebih satu jam,” tuturnya. (ks/ful/lid/top/JPR/JPC)

  • Bagikan