JEPARA, RAKYATJATENG – Setelah sebelumnya sempat off selama lima bulan lantaran pandemi Covid-19, saat ini ini KMC Express Bahari Jepara akan kembali beroperasi. Jadwal sudah diajukan dan telah mendapat persetujuan dari Dinas Perhubungan (Dishub) Jepara.
Divisi Marketing Express Bahari Cabang Jepara Wildan mengatakan, sejak 1 April lalu layanan penyeberangan dengan kapal Express Bahari dari Jepara menuju Karimunjawa maupun sebaliknya dihentikan sementara. Hal ini dikarenakan Kepulauan Karimunjawa yang menjadi tujuan wisata juga ditutup.
Setelah lima bulan berlalu, saat ini pihaknya siap untuk menyambut kondisi normal dengan membuka kembali layanan penyeberangan Kapal Express Bahari Jepara.
Jadwal kapal sudah diajukan sejak 19 Agustus lalu. Melalui surat resmi, pihaknya memberitahukan jadwal kapal dalam rangka menyambut normal yang akan dimulai 7 September mendatang.
Permohonan tersebut juga sudah mendapatkan jawaban dari Dishub Jepara pada 27 Agustus lalu. Dalam surat persetujuan permohonan itu dijelaskan, pada prinsipnya Dishub Jepara tidak keberatan dengan jadwal penyeberangan ini. Hanya, pihak dinas meminta agar ada koordinasi dengan instansi terkait serta penerapan protokol kesehatan sesuai aturan Satgas penanganan Covid-19 Jepara.
Wildan menyatakan, terkait dengan rencana operasional kapal pada 7 September mendatang, pihaknya berkomitmen untuk memenuhi protokol kesehatan sebagaimana Peraturan Menteri Perhubungan RI Nomor 18 Tahun 2020.
”Kami juga menyediakan layanan pembelian tiket secara online melalui aplikasi Express Bahari Mobile yang bisa di-download penumpang,” tuturnya.
Sementara itu, dari pihak KMP Siginjai, untuk September mendatang belum ada rencana penambahan trip. Jumlah trip akan sama dengan bulan ini. ”Belum ada rencana penambahan,” kata General Manager PT ASDP Kantor Cabang Jepara Muhammad Rivai.
Selama pandemi ini, KMP Siginjai tetap melayani penyeberangan. Hanya, dengan jumlah yang terbatas dan berkurang jika dibandingkan jadwal sebelum pandemi. Dalam satu pekan total ada empat trip. Yakni dua trip dari Jepara menuju Karimunjawa, yakni setiap Rabu dan Jumat. Sementara trip dari Karimunjawa menuju Jepara dibuka setiap Kamis dan Sabtu.
(ks/emy/lin/top/JPR/JPC)