Gertak AS, Kim Jong-un: Tombol Nuklir Ada di Mejaku

  • Bagikan

FAJAR.CO.ID – Pemimpin Korea Utara, Kim Jong-un mengatakan Amerika Serikat harus sadar bahwa kekuatan nuklir negaranya sekarang menjadi kenyataan. Ia juga menegaskan tombol nuklir itu ada di mejanya.

Kim berbicara dalam pidato tahunannya di New Year’s Day. Dia mengatakan negara tersebut telah mencapai prestasi historis dengan menyelesaikan kekuatan nuklirnya.

“Seluruh Amerika Serikat berada dalam jangkauan senjata nuklir kita, dan sebuah tombol nuklir selalu ada di mejaku. Ini adalah kenyataan, bukan ancaman,” kata Kim.

Rezimnya melakukan uji coba nuklir keenam pada bulan September dan juga menunjukkan bahwa pihaknya telah mengembangkan rudal balistik antar benua. “Tahun ini kita harus fokus pada produksi massal hulu ledak nuklir dan rudal balistik untuk penempatan operasional,” tambah Kim.

Kim sendiri memastikan bahwa mereka memproduksi dan mengembangkan senjata nuklir untuk mempertahankan diri. Dan ia meyakinkan bahwa itu hanya mereka pakai saat merasa terancam. “Senjata ini hanya akan digunakan jika keamanan kita terancam,” tegasnya.

Dalam pidatonya, Kim juga menyerukan peningkatan hubungan dengan Korea Selatan. Dia mengatakan Olimpiade Musim Dingin Pyeongchang akan menjadi kesempatan bagus untuk menampilkan status negara Korea. Dia mengatakan Korea Utara dan Selatan dapat bertemu segera untuk membahas pengiriman delegasi Korea Utara.

“Pertandingan Olimpiade Musim Dingin yang akan segera digelar di Selatan akan menjadi kesempatan bagus untuk menampilkan status bangsa Korea dan kami dengan tulus berharap agar acara tersebut akan digelar dengan hasil yang baik,” katanya. (The Telegraph /amr/fajar)

 

  • Bagikan