FAJAR.CO.ID, JAKARTA – Kabar hoaks kembali menyerang Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto. Mungkin agar muncul penolakan terhadap figur Hadi sebagai panglima TNI, istrinya disebut keturunan Tionghoa. Namanya, Lim Siok Lan.
Kabar itu berseliweran di media sosial. Baik Facebook, Twitter, maupun Instagram.
Di Facebook, salah satu penyebar informasi tersebut adalah akun Gusti Sikumbang. Dia mem-posting foto keluarga Hadi. Ada istri, dua anak, dan seorang menantu.
Kalimat provokatif disematkan oleh Gusti Sikumbang. ’’Kita pribumi rapatkan barisan. Panglima TNI yang baru Marsekal Hadi Tjahyanto bersama istri Lim Siok Lan dengan DUA anak cewek cowok. Anak dan mantu sama-sama di angkatan udara.’’
Begitu status Gusti Sikumbang yang seluruhnya diketik huruf kapital bak sebuah seruan bahaya.
Di Instagram, informasi yang sama di-posting oleh akun _mbok.gayyung._ Dia mem-posting foto yang sama dengan unggahan Gusti Sikumbang. Namun, kalimatnya tidak seekstrem Gusti Sikumbang.
’’Panglima TNI yang baru Marsekal Hadi Tjahyanto bersama istri Lim Siok Lan dengan 2 anak cewek cowok…Anak dan mantu sama-sama di angkatan udara, mantappp, bravo TNI,’’ tulis akun Intagram _mbok.gayyung._
Kabar itu langsung dibantah oleh pihak TNI Angkaran Udara melalui akun resmi Twitter @_TNIAU.
’’Lagi-lagi keluarga Panglima TNI difitnah. Airmin kasih sedikit info tentang keluarga Ibu Nanny Hadi Tjahjanto yaaa. Bapak: (Alm) H. Mas Ngabei Soedjai Wiryoatmodjo. Ibu: Hj. Arbaiyah Yunus. Kok bisa-bisanya difitnah sekejam ini,’’ tulis TNI-AU. Akun resmi TNI-AU itu juga mem-posting foto keluarga besar Hadi.
Sebelumnya, Hadi juga diterpa isu bahwa dia pernah menjadi bintara polisi. Hoaks lain yang mewarnai pengangkatan Hadi sebagai panglima TNI adalah dia dipilih karena anaknya akan dijodohkan dengan anak Presiden Joko Widodo.
Faktanya, anak Hadi yang belum menikah tinggal yang laki-laki. Begitu pula hanya dengan anak Presiden Joko Widodo. Yang belum menikah tinggal si bungsu Kaesang Pangarep. (Fajar/jpnn)