FAJAR.CO.ID, JAKARTA – Kabar Wakil Presiden Indonesia Jusuf Kalla (JK) sakit ramai dibicarakan. Info tersebut cepat menyebar ke grup-grup WhatsApp. Tak hanya itu, foto-foto yang diakui membawa JK pun ikut disebarkan.
Wapres JK dikabarkan sakit dan langsung diterbangkan ke Singapura secara mendadak. Dalam foto yang tersebar itu, terlihat para petugas keamanan berkerumun di depan pesawat seolah-olah mengantarkan JK ke Singapura.
Juru Bicara Wapres Jusuf Kalla, Husain Abdullah memastikan bahwa info JK sakit tidak benar alias hoax. Husain mengatakan, JK saat ini dalam kondisi sehat dan masih menjalankan tugasnya di pemerintahan.
“Saya mendapat pertanyaan apakah Pak JK sakit dengan mengirimkan foto ini. Jadi saya sampaikan Pak JK sehat wal afiat, sedang sibuk dengan kegiatan tugas pemerintahan. Mohon selalu doanya,” kata Husain dalam keterangannya, Jumat (25/8/2017).
Husein mengatakan, foto pesawat yang disebut-sebut membawa JK merupakan foto lama. Foto itu diambil di Bandara Halim Perdanakusuma, sesaat sebelum rombongan Wapres take off menuju KTT APEC di Manila, Filipina, beberapa waktu lalu.
“Ini foto lama, momen saat sebelum take off menuju KTT APEC di Manila, Pak JK menyempatkan diri meninjau pesawat medical evacuation di Halim Perdana Kusuma. Pesawat tersebut akan dioperasikan oleh PMI,” tambahnya. (Fajar/pojok)