SEMARANG, RAKYATJATENG – Calon Walikota Semarang, Hendrar Prihadi, menyalurkan hak suaranya di TPS 9, Kelurahan Lempongsari, Kecamatan Gajahmungkur, Kota Semarang, Rabu (9/12/2020) pagi.
Hendi datang bersama istri dan dua orang anaknya. Dia mengendarai sepeda motor menuju ke TPS.
Menurutnya, animo masyarakat cukup baik. “Mudah-mudahan sampai jam 1 berjalan lancar. Dan doa saya semoga tidak hujan agar warga antusias datang,” kata Hendi yang ditemui seusai mencoblos.
Hendi mengatakan, selain menunggu hasil dari KPU, dirinya juga mencoba proses hitung cepat atau quick count. Sore hari ini akan diketahui hasil sementara Pilwalkot Semarang.
“Mungkin sore sudah ada gambaran hasilnya seperti apa,” tutur Hendi.
Meski begitu, Hendi tetap mempercayakan keputusan akhirnya ke KPU. “Keputusan akhir tetap kami percayakan kepada KPU,” ujar Hendi yang juga petahana Walikota Semarang.
Masalah target, Hendi tidak mau menyebutkan. “Masalah menang dan target itu tim yang mengatur. Saya ini wayang, dalangnya konco-konco kabeh,” ujarnya sambil bercanda.
Hari ini, Hendi juga akan memantau empat lokasi TPS. “Kita dikasih sarung tangan plastik dan tetes, ini prosedur kesehatan yang sudah diatur KPU. Tidak ada kerumuman,” katanya. (Sen)