Hari Ini, KA Serayu Senen-Purwokerto Mulai Beroperasi Lagi

  • Bagikan
Stasiun Purwokerto (net)

PURWOKERTO, RAKYATJATENG – PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daop 1 Jakarta kembali mengoperasikan kereta api jarak jauh untuk melayani masyarakat yang ingin berpergian keluar kota menggunakan kereta api.

Kahumas PT KAI Daop 1 Jakarta Eva Chairunisa, dalam siaran pers yang diterima Jumat (12/6/2020) mengatakan mulai 12 Juni KAI Daop 1 Jakarta mengoperasikan kereta api jarak jauh reguler yakni KA Serayu Relasi Pasar Senen-Purwokerto.

Pelayanan kereta jarak jauh tersebut menerapkan protokol kesehatan, sesuai dengan ketentuan prosedur masa adaptasi kebiasaan baru. Jumlah penumpangnya dibatasi 70 persen.

KA Serayu relasi Pasar Senen-Purwokerto ini jadwal keberangkatannya dari Stasiun Pasar Senen pukul 9.15 WIB, Bekasi pukul 09.45 WIB, Karawang pukul 10.19 WIB, dan dari Stasiun Cikampek pukul 10.40 WIB.

Menurut Eva, pengoperasian kembali KA reguler jarak jauh itu akan tetap diikuti dengan protokol pencegahan penyebaran COVID-19 yang diterapkan pada masa Adaptasi Kebiasaan Baru.

KAI sebagai perusahaan jasa transportasi kereta api juga sudah menyiapkan pedoman masa Adaptasi Kebiasaan Baru dalam pelayanan kepada pelanggan, baik pada bisnis angkutan penumpang, dan barang.

Melalui pedoman tersebut PT KAI Daop 1 Jakarta menyiapkan sejumlah fasilitas pendukung dan penerapan prosedur tetap masa Adaptasi Kebiasaan Baru, baik untuk di Stasiun dan KA Jarak Jauh serta Lokal saat kembali beroperasi.

Pihaknya telah menambah sarana pencuci tangan dan cairan antiseptik di stasiun keberangkatan, seluruh area pelayanan dan ruang tunggu juga telah dilengkapi sejumlah petunjuk untuk penjagaan jarak fisik antarpenumpang. Selain itu pengguna jasa juga wajib penggunaan masker dan untuk KA jarak jauh calon pengguna akan diwajibkan menggunakan face shield yang diberikan setelah proses pengecekan tiket (boarding) dan pengukuran suhu tubuh. (Antara)

  • Bagikan