Tak Muluk-Muluk, Segini Target Menang Demokrat di Pilkada Serentak

  • Bagikan

FAJAR.CO.ID, JAKARTA – Partai Demokrat sudah menyiapkan langkah jitu menghadapi Pilkada serentak 2018, yang akan berlangsung pada 27 Juni 2018.

Sebanyak 171 daerah di Indonesia akan mengikuti Pilkada serentak. Sekjen Partai Demokrat, Hinca Pandjaitan mengakui kesiapan partai besutan Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) sudah hampir tuntas.

“Ada 171 daerah yang ikut serta dalam Pilkada serentak 2018. Demokrat sudah 85 persen siap dan akan mengumumkan calon kepala daerah yang diusung secara lengkap nanti,” kata Hinca di acara Apel Akbar dan Pidato Perdana SBY di Kantor DPC Demokrat, Kabupaten Bogor, Jumat (5/1).

Hingga kini, Demokrat masih terus membangun komunikasi dengan partai lain untuk melakukan koalisi. “Saya kira Parpol lainnya juga sedang melakukan komunikasi agar lengkap. Kita umumkan segera sebelum tanggal 8 ya,” ucapnya.

Saat ditanya soal target kemenangan partai di Pilkada Serentak 2018 ini, Hinca mengaku target yang dipatok oleh Ketua Umum (SBY-red) tak muluk-muluk. Demokrat hanya ingin mengulangi hasil seperti Pilkada serentak kemarin.

“Untuk target, Ketum memasang target sama dengan tahun lalu, 35 persen dari Pilkada yang ada sekarang. Muda-mudahan kita menangkan. Tahun lalu target kita 35 persen, namun kita keluar diangka 40 persen,” akuinya.

Meski di Pilkada serentak kemarin Demokrat sukses meraih kemenangan diatas target rata-rata, Hinca tetap menargetkan kemenangan sebesar 35 persen. “Kali ini kita moderat aja sebesar 35 persen dengan harapan lebih dari itu,” tutupnya. (Aiy/Fajar)

 

  • Bagikan