FAJAR.CO.ID – PDI Perjuangan mengaku tengah menyiapkan waktu yang baik untuk mengumumkan peserta Pilkada 2018 yang akan diusung.
Menurut Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto, dua surat keputusan untuk pasangan calon kepala daerah di Jawa Barat dan Jawa Tengah sudah ditandatangani Ketua Umum Megawati Soekarnoputri.
“Untuk Jabar dan Jateng bukan cuma mengerucut tapi sudah ditandatangani,” ujarnya di sela Rakornas PDIP di ICE BSD, Tangerang Selatan, Minggu (17/12).
Hasto menyebut nama-nama yang terpilih sudah dipertimbangkan berdasarkan kriteria calon pemimpin yang ada di PDIP. Dia pun memastikan bahwa nama-nama itu akan diumumkan sebelum 8 Januari 2018.
“Pendaftaran di KPU kan tanggal 8 Januari dan ingin daftarnya serentak. Jadi sabar saja akan kami umumkan sebelum tanggal itu,” jelasnya.
Terbaru, dari DPP PDIP juga sudah mengumumkan calon pasangan kepala daerah yang akan diusung di Pilkada Riau, Maluku, Sulawesi Tenggara, dan Nusa Tenggara Timur. [wah]