HUT Ke-53, Golkar Harus Introspeksi Kader Korupsi

  • Bagikan

FAJAR.CO.ID – Pada 20 Oktober, Partai Golkar akan merayakan HUT yang ke-53. Menjelang hari itu, partai ini masih punya pekerjaan rumah. Salah satunya, terkait banyak kader yang terjerat kasus korupsi.

Ketua Fraksi Partai Golkar, Rambe Kamarul Zaman, menjelaskan, partai beringin masih harus introspeksi.

“Saya kira materi itu (kader korupsi) besok harus keluar,” ujar Ketua FPG MPR RI, Rambe Kamarul Zaman, di Gedung Nusantara V, Komplek Parlemen, Senayan, Rabu (18/10/2017)

Rambe menuturkan, konferensi pers yang dilakukan oleh MPR sehubungan dengan ulang tahun Partai Golkar.

Bahasan korupsi yang disinggung oleh wartawan juga terbuka kemungkinan akan dibawa ke seminar nasional partai Golkar yang akan digelar pada hari Kamis (19/10).

“Ini menjadi catatan penting” tegasnya.

Selain kader korupsi, Rambe juga menekankan soal solidaritas internal menyongsong masa depan partai. Sebab, dalam dua tahun ini Golkar menghadapi sejumlah permasalahan di internal.

“Jadi enggak usah kita bandingkan dulunya, sekarang ini gimana,” jelasnya.

Lebih lanjut, Rambe menjelaskan pihaknya akan mengelar seminar nasional untuk menghidupkan revitalisasi idioleogi Pancasila. Dengan begitu, baik kader maupun peserta seminar bakal dapat menghayati tujuan bangsa dengan penghayatan Pancasila.

Rencananya seminar nasional tersebut diadakan di Hotel Kartika Chandra, Jakarta, Kamis (19/10).

“Kita kembali menghidupkan revitalisasi ideologi pancasila sebagai landasan perjuangan Partai Golkar,” ujar Rambe. (sam-nes)

 

  • Bagikan