Bukan Gatot, Parpol Butuh Sosok Baru untuk Tumbangkan Jokowi

  • Bagikan

FAJAR.CO.ID – Jika calon presiden masih didominasi wajah-wajah lama, Presiden Joko Widodo (Jokowi) diprediksi akan kembali memenangkan pemilihan pada 2019. Terlebih bila para penantang tidak membawa ide-ide baru.

Ini dikatakan oleh pengamat politik, Ray Rangkuti.

“Makanya menurut saya perlu dipikirkan secara serius oleh partai-partai ini untuk mendorong tokoh-tokoh baru, di luar Jokowi tentu saja,” jelasnya kepada wartawan di Komplek Parlemen, Jakarta, Selasa (10/10/2017).

Selain itu, dia melihat bahwa Panglima TNI, Jenderal Gatot Nurmantyo, belum pantas untuk diusung sebagai calon presiden. Menurut Ray, jika Gatot tetap diusung sebagai calon presiden, maka tidak akan berkutik karena punya lawan Jokowi.

“Kalau misalnya Jokowi (bertarung) dengan Gatot tidak terkejar juga,” beber Ray yang juga direktur eksekutif Lingkar Madani Indonesia (Lima). (wah)

 

  • Bagikan