Bahas Regulasi Pemilu, KPU Minta DPR Tunda Reses

  • Bagikan

FAJAR.CO.ID, JAKARTA – Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI berharap DPR tetap bisa membahas Peraturan KPU (PKPU) tentang Tahapan dan Jadwal Pemilu 2019 di massa reses. Pasalnya, regulasi tersebut harus tersedia sebelum tahapan dimulai pada 17 Agustus mendatang.

Komisioner KPU Pramono Ubaid Tanthowi mengatakan, pihaknya akan mengajukan permintaan khusus kepada komisi. Dengan demikian, dia berharap DPR mau membahasnya di tengah massa reses.

“Kita nanti ada permintaan khusus ke komisi dua agar diprioritaskan,” ujarnya saat dikondirmasi, Kamis (27/7).

Sebagaimana ketantuan pasal 75 ayat 4 UU Pemilu, penyusunan PKPU harus melalui proses rapat dengar pendapat dengan DPR dan Pemerintah. Dengan demikian, penyelenggara tidak bisa mengesahkan turunan teknis tanpa melakukan tahapan tersebut.

Pram mengatakan, prioritas tersebut setidaknya bisa diberikan untuk PKPU tentang Tahapan dan Jadwal Pemilu. Sebab, regulasi itu lah yang akan menjadi pijakan jajarannya di seluruh Indonesia dalam menjalankan pelaksanaan pemilu. Sementara PKPU lainnya bisa disusul setelahnya.

“Di UU tahapan dipatok 20 bulan sebelum hari H. Itu kalau dihitung kan berarti 17 agustus 2017 ini. Kita harapkan sebelum itu draf PKPU tahapan sudah dibahas,” imbuhnya.

Mantan Ketua Bawaslu Banten itu mengatakan, draf PKPU tentang Tahapan dan Jadwal sendiri sudah selesai disusun. Bahkan, sudah diajukan ke DPR sejak pembahasan UU Pemilu masih berlangsung.” Sudah diajukan, tinggal menunggu jadwal,” terangnya.

Untuk diketahui, DPR akan mulai reses besok (28/7) hingga (15/8) mendatang, atau dua hari jelang dimulainya tahapan. (Fajar/JPG)

 

  • Bagikan