KABARĀ menyedihkan datang dari Tommy Page. Penyanyi yang hampir menginjak usia 47 tahun itu meninggal dunia di New York, Jumat (3/3) waktu setempat.
Sebagaimana diberitakan laman Billboard, Tommy Page ditemukan tewas di apartemennya.
“Kami semua bersedih atas kehilangan teman dan rekan kami, Tommy Page. Dia merupakan jiwa yang menarik dan penghibur sejati,” kata Presiden Billboard Entertainment Group John Amato, Sabtu (4/3).
Hingga saat ini belum diketahui penyebab kematian pelantun Shoulder to Cry On itu. Namun, Tommy diduga bunuh diri.
Tommy Page merintis karier menjadi penyanyi mulai dari usia belasan tahun. Namanya melambung saat lagu berjudul I’ll Be Your Everything memuncaki Billboard Hot 100 pada 1990.
Selama berkarier di musik, Tommy telah merilis sedikitnya 9 album. Penyanyi kelahiran New Jersey, 24 Mei 1970 itu juga sempat beberapa kali menggelar konser ke Indonesia.(ded/JPG)