FAJAR HEALTH – Pisang adalah salah satu buah paling populer yang dikonsumsi masyarakat dunia. Kendati memiliki daging yang manis, kulit buah pisang, layaknya buah-buah lain, bukanlah bagian dari konsumsi manusia.
Namun sepertinya hal itu akan berubah. Sebuah perusahaan agrikultur asal Jepang berhasil mengembangkan buah pisang dengan kulit yang dapat dimakan.
Pisang mongee, namanya, yang dikembangkan oleh D&T Farm ini, dalam situs resminya diklaim memiliki rasa yang jauh lebih manis dengan kulit yang tidak terasa pahit seperti pisang pada umumnya.
Image: D&T Farm
Dalam prosesnya, para peneliti menggunakan ruangan khusus yang suhunya dibiarkan membeku hingga minus 60 derajat Celsius. Setelah dicairkan, pohon ini akan kembali ditanam di ruangan super dingin tersebut.
Mereka menyebutkan bahwa teknik penanaman ini dapat mempercepat pertumbuhan dari pisang itu sendiri dan menciptkan kulit pisang dengan tekstur mirip selada.
Sayangnya kita yang tinggal di Indonesia belum dapat menyicipi semanis apa buah pisang yang dihargai Rp 18 ribu buah (Rp 300 ribuan per sisir) ini, karena produksinya masih terbatas untuk mereka yang tinggal di prefektur Okayama yang terletak di wilayah Barat Jepang.(ruf/fajar)
Sumber: Metro.co.uk