FAJAR HEALTH – Kopi memang sangat nikmat ketika disruput dalam keadaan panas. Namun tahukah Anda, kebiasaan Anda menyeruput kopi panas-panas sangat berbahaya bagi kesehatan?
Ya, hasil penelitian International Agency for Research on Cancer (IARC) menunjukan bahwa konsumsi kopi dalam keadaan panas, memiliki kaitan dengan kanker yang terjadi pada manusia.
Jenis kanker yang dimaksud, menurut IARC, adalah kanker esofagus, saluran yang menghubungkan antara saluran tenggorokan ke lambung. Resiko ini muncul ketika manusia mengkonsumsi minuman dengan suhu diatas 65 derajat celsius.
Berdasarkan penelitian di Iran, China dan Amerika Selatan, banyak orang yang mengkonsumsi teh dengan tingkat panas mencapai 70 derajat celsius.
Sebab itu, amat disarankan bagi Anda untuk tidak segera menyeruput minuman kesayangan Anda di saat suhunya masih terlalu panas.
Diluar masalah yang disebutkan di atas, kebiasaan meminum kopi justru memberikan manfaat tersendiri terhadap kesehatan. Sebuah studi terbaru dari Harvard School of Public mengungkapkan bahwa kebiasaan meminum kopi mampu menghindarkan anda dari resiko terkena diabetes.
Mereka yang mengkonsumsi kopi dengan meminumnya lebih dari satu cangkir per hari selama 4 tahun diketahui dapat menurunkan resiko terkena diabtes tipe 2 sebesar 11 persen. Sementara mereka yang tidak sering mengkonsumsi kopi justru memiliki resiko terkena diabetes sebesar 17 persen.
Beberapa studi lain juga membuktikan bahwa kopi kaya akan senyawa biologi seperti kafein, asam chlorogenic, trigonelline, cafestol dan kahweol yang masing-masing memberikan manfaat.
Sebut saja menjaga metabolisme gula darah dan pembakaran lemak, melindungi fungsi hati hingga mengurangi resiko terkena kanker usus adalah manfaat yang juga ditawarkan oleh minuman yang dicintai begitu banyak orang di seluruh dunia ini.(ruf/fajar)