Apa itu Tyrpophobia dan Bagaimana Mengatasinya?

  • Bagikan

FAJAR HEALTH – Anda mungkin pernah mendengar istilah tyrpophobia namun tidak benar-benar tahu arti dari kata tersebut.

Simpelnya, tyrpophobia adalah sebuah kondisi yang disebabkan oleh rasa takut yang irasional yang muncul ketika seseorang dihadapkan pada lubang kecil dan dalam jumlah yang banyak.

Pada mereka yang mengalami kondisi ini, biasanya akan menunjukan beberapa gejala seperti perasaan tidak nyaman, pusing atau rasa gatal di sekujur tubuh.

Jika beberapa gejela di atas Anda alami setelah melihat gambar di atas contohnya, Anda mungkin salah satu di antara mereka yang menderitanya.

Lalu bagaimana menghadapi kondisi ini?

Karena tyrpophobia adalah salah satu bentuk ketakutan, maka terapi perilaku kognitif, program neurolinguistic dan beberapa terapi psikologi lainnya dapat membantu penderita mengatasinya.(ruf/fajar)

 

 

 

  • Bagikan