Beijing (RAKYATJATENG) - Bea Cukai Beijing pada Selasa (30/5) menyatakan bahwa persetujuan resmi untuk pembentukan zona berikat komprehensif Zhongguancun Beijing telah diumumkan oleh Dewan Negara China.

"Zona berikat komprehensif tersebut akan menampilkan penelitian dan pengembangan (litbang) serta inovasi," ucap Zhang Geping, kepala Bea Cukai Beijing, dalam konferensi pers Forum Zhongguancun (Forum ZGC) 2023 tentang pencapaian ilmiah dan teknologi utama.

Forum ZGC tahun ini ditutup pada Selasa di Zhongguancun, pusat inovasi di Beijing yang dijuluki sebagai "Lembah Silikon-nya China".

Pemerintah kota Beijing pada Juli 2022 secara resmi mengajukan permohonan kepada Dewan Negara China tentang pembentukan zona berikat komprehensif Zhongguancun.

Terletak di Distrik Haidian, zona berikat tersebut menurut rencana akan memiliki luas lebih dari 0,4 kilometer persegi.

Pewarta: Xinhua
Editor: Junaydi Suswanto
COPYRIGHT © ANTARA 2023