Beijing (RAKYATJATENG) - Presiden China Xi Jinping mengatakan China perlu mempercepat modernisasi sistem dan kemampuan keamanan nasional, demikian menurut laporan media pemerintah pada Selasa, di tengah adanya fokus baru pada risiko dan ancaman keamanan internal.
Xi juga mengatakan China perlu mendorong pembangunan sistem pemantauan risiko dan peringatan dini keamanan nasional, menurut laporan media CCTV.
Xi, yang menyampaikan hal itu dalam pertemuan komisi keamanan nasional dengan para petinggi China, mengatakan kompleksitas isu keamanan nasional yang dihadapi China telah meningkat secara signifikan, menurut media pemerintah.
China telah memperketat langkah keamanan nasional dan meningkatkan pengawasan terhadap teknologi yang baru lahir seperti layanan kecerdasan buatan (AI) generatif.
Xi mengatakan China perlu meningkatkan tingkat tata kelola keamanan AI data jaringan.
Sumber: Reuters
Baca juga: China tegaskan produsen semikonduktor AS ancam keamanan nasional
Baca juga: 5 perusahaan China jadi ancaman bagi keamanan nasional AS
Xi juga mengatakan China perlu mendorong pembangunan sistem pemantauan risiko dan peringatan dini keamanan nasional, menurut laporan media CCTV.
Xi, yang menyampaikan hal itu dalam pertemuan komisi keamanan nasional dengan para petinggi China, mengatakan kompleksitas isu keamanan nasional yang dihadapi China telah meningkat secara signifikan, menurut media pemerintah.
China telah memperketat langkah keamanan nasional dan meningkatkan pengawasan terhadap teknologi yang baru lahir seperti layanan kecerdasan buatan (AI) generatif.
Xi mengatakan China perlu meningkatkan tingkat tata kelola keamanan AI data jaringan.
Sumber: Reuters
Baca juga: China tegaskan produsen semikonduktor AS ancam keamanan nasional
Baca juga: 5 perusahaan China jadi ancaman bagi keamanan nasional AS
Penerjemah: Raka Adji
Editor: Atman Ahdiat
COPYRIGHT © ANTARA 2023