SEMARANG, RAKYATJATENG – PSIS Semarang berhasil menuntaskan misinya untuk meraih poin penuh atas Persik Kediri dalam lanjutan Liga 1 pada Jumat (15/10/221) sore. Laskar Mahesa Jenar berhasil membantai Macan Putih dengan skor telak 3-0 di Stadion Manahan Solo.
Gol PSIS tercipta di menit ke-20 melalui tandukan Andreas Ado. Kemudian di menit ke-33 melalui kaki Septian David dan Fredian Wahyu di menit ke-42.
“Pemain muda kami juga sangat energik. Sehingga kami sukses hari ini,” kata Pelatih PSIS Semarang Ian Andrew Gillan saat konferensi pers pascapertandingan Jumat (15/10/2021).
Khusus untuk Septian David, pelatih asal Skotlandia itu memberi acungan jempol untuk satu gol dan dua assist yang dia cetak.
Dalam pertandingan sore itu Ian juga banyak memberikan waktu main kepada pemain baru karena beberapa pemain inti yang absen. Diakuinya debut perdananya melatih PSIS memberikan pengalaman yang sangat luar biasa.
Ia juga mengakui hasil tersebut adalah olah kerja keras seluruh pemain, tim pelatih, dan pihak manajemen.
“Saya sangat bahagia dengan tim ini,” akunya.
Ian menyampaikan setelah kemenangan akan melihat kedepan. Karena masih banyak pertandingan yang harus dilalui. Rayakan kemenangan ini secukupnya.
Ian melihat PSIS banyak pemain muda yang bagusPertandingan tadi ada pemain muda yang debut. Seperti Kartika Vedayanto dan Damas Damar Jati.
“Di ruang ganti mereka sampai meneteskan air mata,” bebernya. (cr7/bas/JPC)