Kalahkan PSG Pati, Kapten Persis Solo: Buang Euforia Berlebihan, Laga Berat Sudah Menanti

  • Bagikan

SOLO, RAKYATJATENG — Sesuai prediksi, Persis Solo bakal mampu menjinakkan pendatang baru PSG Pati di Stadion Manahan, Minggu (26/9/2021).

Laksar Sambernyawa —julukan Persis Solo— unggul dua gol tanpa balas, dalam laga pembuka Liga 2 tersebut. Hasil ini menempatkan Persis di posisi puncak klasemen sementara Grup C.

Meski meraih hasil positif, el capitano Persis Solo Eky Taufik ingatkan rekan-rekannya untuk tetap berpijak di bumi. Sebab, perjalanan kompetisi masih panjang. Apalagi, calon lawan di Grup C punya motivasi berlipat untuk menjungkalkan tuan rumah.

“Saya sudah minta ke pemain untuk tidak terlalu euforia berlebihan. Masih banyak laga berat yang sudah menanti. Waktunya fokus lagi,” tegas Eky, kemarin (27/9).

Selanjutnya, bond kebanggaan wong Solo ini akan meladeni tantangan Persijap Jepara, pekan depan.

Sebelumnya, Laskar Kalinyamat (julukan Persijap Jepara) harus puas berbagi angka kontra Hizbul Wathan FC dengan skor 1-1, kemarin sore.

“Pertandingan perdana pasti sangat berat. Setelah sekian tahun tak ada kompetisi. Bersyukur pemain bisa menjalankan semua instruksi. Kami syukuri juga, ini awal yang bagus buat kami,” ucap Pelatih Persis Solo Eko Purdjianto.

Di sisi lain, Chairman PSG Pati Atta Halilintar legawa atas kekalahan timnya. Youtuber kondang ini bahkan sudah memprediksi sebelumnya.

“Luar biasa. Keren banget Persis Solo. Sesuai yang saya prediksi, tim ini terbaik di Liga 2. Tapi di sini kami dapat banyak pelajaran. Semoga hasil ini menjadi pelajaran untuk pertandingan berikutnya,” ungkap Atta. (nik/JPC)

  • Bagikan

Exit mobile version