Pemain Putri Surakarta Bunga Syifa Dipanggil Timnas

  • Bagikan

TALENTA MUDA: Pemain Putri Surakarta Bunga Syifa Fadillah (kiri) dipanggil TC Timnas Putri di Jakarta, 23 Juni-6 Juli. (PUTRI SURAKARTA FOR RADAR SOLO)

SOLO, RAKYATJATENG – Pembinaan pemain muda di Kota Bengawan mulai membuahkan hasil. Buktinya, Bunga Syifa Fadillah dipanggil timnas sepak bola putri ke Jakata. Mengikuti program training center (TC), 23 Juni hingga 6 Juli. Proyeksi SEA Games 2021 di Hanoi, Vietnam, 21 November hingga 2 Desember.

Bunga Syifa merupakan tukang gedor andalan Putri Surakarta. Meniti karir di kelas khusus olahraga (KKO) SMPN 1 Surakarta. Kini, dara manis 16 tahun tersebut diharapkan bisa menunjukkan potensinya selama TC bersama timnas. Supaya ke depan lolos mewakili Indonesia, tampil di SEA Games.

“Dia baru bergabung dengan Putri Surakarta setahun ini. Tepatnya saat masih usia 15 tahun. Sebelumnya, dia itu pemain voli dan atletik. Namun kecintaan dalam sepak bola perlahan tumbuh, lalu kami bina. Semakin ke sini potensinya terbentuk,” terang pelatih Putri Surakarta Dede Irawan, kemarin (22/6).

Memenuhi panggilan timnas, Bunga dipastikan absen membela Putri Surakarta. Saat terjun di ajang Piala Topskor di Jakarta, awal Juli nanti.

“Tidak masalah absen. Justru kami bangga atas capaian Bunga. Semoga dia bisa lebih berkembang. Dan apa yang dicita-citakannya tercapai,” harap Dede.

Performa terakhir Bunga bersama Putri Surakarta, yakni dalam uji coba kontra Alaska Putri di Lapangan Dodiklatpur Rindam IV Klaten, Minggu (20/6). Dia menyumbang sebiji gol saat timnya ditahan imbang 1-1. (nik/fer/dam/JPC)

  • Bagikan

Exit mobile version