SEMARANG, RAKYATJATENG – Provinsi Jawa Tengah menerima tambahan vaksin Covid-19 sebanyak 248.600 dosis. Ratusan vial vaksin produksi Sinovac itu untuk 122.617 tenaga kesehatan (nakes). Senin (25/1/2021) besok, akan dilakukan pencanangan vaksinasi, serentak di 31 kabupaten dan kota.
Hal itu diungkapkan Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Jawa Tengah Yulianto Prabowo, dalam konferensi pers daring, Minggu (24/1/2021) siang.
Menurutnya, vaksin yang belakangan datang merupakan termin kedua dari tahap satu vaksinasi Covid-19 untuk nakes.
Ditambahkan, nakes yang menjadi sasaran vaksinasi sejumlah 165.872 orang, d mana, 159.703 di antaranya telah melakukan registrasi ulang, pada sistem satu data vaksinasi nasional.
Tambahan vaksin datang pada Sabtu (23/1/2021), yang selanjutnya didistribusikan kepada kabupaten atau kota yang belum menerima vaksin Covid-19.
“Sudah terkirim ke kabupaten/kota, diharapkan sudah selesai semuanya. Tinggal beberapa kabupaten atau kota, tapi harapannya diselesaikan pada hari ini,” ujarnya.
Ia menambahkan, berdasarkan surat edaran dari Sekda Provinsi Jawa Tengah, pada Senin besok akan dilakukan pencanangan vaksinasi. Yang kali pertama disuntik adalah Forkopimda dan tokoh masyarakat di daerah. Setelahnya, baru penyuntikan vaksin bagi para nakes.
“Maksimal 10 orang untuk divaksin pertama kali, yakni, bupati atau wali kota, Ketua DPRD, Dandim, Kapolres, Kajari, Kadinkes, tokoh agama, tokoh kesehatan, dan tokoh masyarakat. Setelah tokoh-tokoh itu, dilanjutkan dengan nakes di daerah masing-masing, pada hari Senin (25/1/2021),” jelas Yuli.
Ia menjelaskan, pencanangan vaksinasi serentak tersebut akan diikuti 31 kabupaten dan kota. Untuk Kabupaten Wonogiri, akan melakukan vaksinasi awal mulai Selasa (26/1/2021). Sementara, tiga wilayah (Kota Semarang, Kabupaten Semarang dan Kota Surakarta) telah mencanangkan vaksinasi termin pertama tahap satu, pada 14 Januari lalu.
Capai 54,6 Persen
Terkait progres vaksinasi termin pertama tahap satu, untuk 32.973 nakes, hingga kini telah mencapai 54,6 persen. Data per 24 Januari menunjukan, 19.790 orang telah mendapat suntik vaksin.
Pada termin pertama tahap satu, Jateng mendapat 62.560 dosis vaksin, yang didistribusikan ke tiga wilayah yakni, Kota Semarang, Kabupaten Semarang, dan Kota Surakarta. Vaksinasi termin pertama di tiga daerah itu ditargetkan rampung maksimal 28 Januari 2021.
“Kalau untuk nakes semuanya diharapkan selesai pada Februari 2021,” pungkas Yuli. (*)