Pilkada Wonogiri: PKS Mantap ke Pasangan Harjo, PKB Menyusul?

  • Bagikan
Hartanto mendapatkan dukungan dari PKS.

WONOGIRI, RAKYATJATENG – Bakal pasangan calon bupati dan wakil bupati Wonogiri, Jawa Tengah, Hartanto dan Joko Purnomo (Harjo) mendapatkan tambahan dukungan dari PKS.

Ketua DPD PKS Wonogiri Ngadiyono menyampaikan, rekomendasi DPP PKS kepada Hartanto diserahkan di Semarang, akhir pekan lalu, bersamaan dengan semua bakal calon se-Jawa Tengah.

”PKS ke Harjo,” beber Ngadiyono melalui pesan singkat sembari menunjukkan foto penyerahan surat rekomendasi, kemarin.

Pasangan Harjo kini sudah mendapatkan dukungan dari dua partai. Namun, masih belum cukup untuk bisa maju mendaftarkan diri ke KPU. Sebab sesuai aturan yang ada, syarat partai ataupun koalisi partai yang mengusung setidaknya memiliki 20 persen kursi DPRD dari keseluruhan jumlah kursi.

Sementara di Wonogiri ada 50 kursi DPRD. Untuk itu, pasangan Harjo setidaknya harus mendapatkan dukungan 10 kursi. Sejauh ini, Gerindra yang mengusung pasangan Harjo memiliki empat kursi dan PKS empat kursi.

PKB yang selama ini santer dikabarkan merapat ke pasangan Harjo memiliki tiga kursi. Lantas, seperti apa sikap PKB saat ini? Sekretaris DPC PKB Wonogiri Witanto mengatakan, pihaknya masih wait and see.

”Nanti tanggal 2 (September) kami lihat sikap DPP dan DPW setelah melihat perkembangan PKS, Gerindra, dan yang lainnya,” ungkapnya.

Witanto mengaku, kedua pasangan calon, baik petahana maupun penantang sudah menjalin komunikasi dengan PKB. Pihaknya masih menunggu keputusan DPP.

Apakah akan ada deklarasi dukungan ketika kepastian dukungan sudah turun seperti partai-partai lain?

”Ya pasti. Akan kami tindak lanjuti keputusan dari DPP atau DPW nantinya. Segala sesuatunya kembali lagi ke keputusan DPP dan DPW nanti,” kata Witanto.

Pihaknya telah meminta arahan dari DPW dan DPP terkait sikap DPC ke depan. Pihaknya pun menyadari bahwa PKB hanya memiliki tiga kursi. (rs/ria/per/JPR/JPC)

  • Bagikan

Exit mobile version