Muncul Klaster Perusahaan di Semarang, Hendi Akan Tempatkan Petugas Gabungan

  • Bagikan

SEMARANG, RAKYATJATENG - Walikota Semarang, Hendrar Prihadi secara tegas menginginkan perusahaan dan pabrik menerapkan standar operasional prosedur (SOP) kesehatan secara ketat di wilayahnya. Hal ini mengingat munculnya klaster perusahaan yang kemudian menambah angka kasus positif Covid-19 di Kota Semarang.

"Guna memastikan protokol kesehatan dilaksanakan di perusahaan-perusahaan, kami akan menempatkan petugas gabungan untuk rutin melakukan patroli di perusahaan dan pabrik,” ujar Walikota yang akrab disapa Hendi ini, kemarin.

Hal tersebut disampaikan Hendi saat mengumpulkan Ketua Apindo, Kadin, Hipmi, PT Pelabuhan Indonesia Regional Jateng, 9 pengelola kawasan industri, Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan Tanjung Emas, di Ruang Lokakrida Gedung Moch Ichsan Balai Kota, Kamis (9/7/2020).

Hendi menerangkan, pihaknya selama ini sudah menempatkan petugas patroli yang merupakan gabungan dari unsur TNI, Polri, dan Pemerintah Kota (Pemkot) Semarang.

Petugas gabungan sebelumnya dipusatkan bertugas di dua titik. Pertama melakukan patroli di kecamatan, kelurahan, dan wilayah kota. Sedangkan tim kedua bertugas di pos penjagaan delapan titik perbatasan Kota Semarang.

”Kami selama ini telah melaksanakan patroli yang merupakan gabungan dari TNI, Polri dan Pemkot Semarang. Pertama, melakukan patroli di kelurahan, kecamatan, dan wilayah kota. Kedua, menempatkan pos penjagaan di delapan titik perbatasan Kota Semarang,” jelasnya.

Dalam waktu dekat, personel yang ditugaskan di pos perbatasan akan dialihkan untuk melakukan patroli di kawasan perusahaan dan pabrik. Mereka bertugas melakukan patroli, khusus memantau SOP kesehatan di perusahaan-perusahaan dan pabrik-pabrik di Kota Semarang.

Hendi ingin adanya upaya bergerak bersama dari pihak perusahaan dan pemerintah. Perusahaan menegakkan SOP protokol kesehatan seperti penyemprotan disinfektan. Sementara Pemkot Semarang akan mendukung patroli guna mengingatkan.

"Agendakan setiap hari ada penyemprotan disinfektan. Kemudian dari Pemkot akan melakukan patroli di kawasan industri untuk mengingatkan tentang SOP kesehatan,” tegas Hendi.

Tidak menunggu lama, Hendi pun menegaskan jika patroli tersebut mulai dilaksanakan Kamis (9/7/2020).

“Dan ini sudah berlaku, karena kemarin kami sudah koordinasi dengan segenap Forkompinda dengan jajaran Polsek, Danramil, teman-teman Camat dan Lurah,” pungkas Hendi. (Sen)

  • Bagikan

Exit mobile version