Suara Dapil III DKI Jakarta, 2 Caleg Gerindra Lolos ke DPR RI

JAKARTA, RAKYATJATENG – Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) dan Gerindra mendominasi jumlah kursi DPR RI Daerah Pemilihan (Dapil) III Jakarta. Partai berlambang banteng moncong itu putih berhasil mendapatkan tiga kursi dan Gerindra dua kursi.

Dari hasil perkiraan sementara rekapitulasi Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) se-Jakarta Barat dan Jakarta Utara, nama-nama beken kembali duduk di kursi di Senyan.

Di antaranya, Charles Honoris (PDIP) 69.111, Kamrussamad (Gerindra) 68.920, Effendi Simbolon (PDIP) 54.333, Adang Darajatun (PKS) 52.755, Darmadi (PDIP) 51.500, Haji Lulung (PAN) 44.640, Andi Rukman (Golkar) 43.900, Rahayu Saraswati (Gerindra) 42.870, Ahmad Sahroni (Nasdem) 37.100.

Direktur Eksekutif Perkumpulan untuk Pemilu dan Demokrasi (Perludem) Titi Anggraini menilai, perkiraan terpilihnya Kamarussamad dan Rahayu Saraswati cukup wajar, pasalanya mereka diuntungkan sejak awal menjadi calon anggota legislatif (caleg). Misalnya, mendapatkan nomor urut satu dan dua atau nomor kecil.

“Posisi mereka strategis. Mendapatkan nomor urut kecil. Sebab, keterpilihan nomor urut kecil biasanya lebih besar,” kata perempuan yang biasa disapa Titi itu saat dihubungi wartawan, Minggu, (5/5).

Kemudian, Partai Gerindra yang merupakan partai pengusung utama calon pasangan Presiden dan Calon Wakil Presiden Prabowo-Sandi, ini juga mempengaruhi tingkat keterpilihan. Termasuk, struktural Partai Gerindra yang juga bekerja dengan baik sehingga mempengaruhi juga.

“Apalagi, Aryo yang merupakan legilastor incumbent Gerindra tidak maju di Dapil III DPR RI. Kontribusi dukungan itu penting,” bebernya.

(JPC)