SOLO, RAKYATJATENG – Sebanyak 1.300 Satuan Perlindungan Masyarakat (Satlinmas) se-Eks Bakorwil II Jawa Tengah (Jateng) mengikuti apel siaga pengamanan Pemilu 2019 di Stadion Sriwedari, Solo, Selasa (2/4). Apel siaga dipimpin Sekda Jateng Sri Puryono yang menggantikan Gubernur Jateng Ganjar Pranowo.
Pada kesempatan tersebut, Sri meminta kepada seluruh Satlinmas agar bertanggung jawab dalam pengamanan pemungutan suara pada 17 April mendatang. “Saya mengapresiasi jajaran Satlinmas yang berkomitmen untuk menjaga kondusifitas kota dan mengamankan Pemilu mendatang,” ucap Sri Puryono usai memimpin apel siaga.
Sri mengatakan, apel siaga untuk memastikan kesiapan anggota Satlinmas dalam mengamankan jalannya Pemilu bersama TNI dan Polri. Sebelumnya, apel siaga Satlinmas sudah diadakan di eks Bakorwil I dan II.
Untuk apel siaga Satlinmas di Solo, menjadi yang terakhir. “Apel siaga ini untuk meningkatkan kesamaptaan kami. Jaga soliditas dan solidaritas. ASN berada bersama TNI dan Polri yang berketetapan untuk menjaga Pilpres aman, damai dan tenang,” imbuhnya.
Satlinmas di Jateng dengan total mencapai 320 ribu personel akan disebar ke seluruh tempat pemungutan suara (TPS) di 35 kota/kabupaten. “Tidak ada potensi kerawanan. Tapi kami semakin meningkatkan kewaspadaan. Sebelumnya, Satlinmas juga sudah melakukan pengamanan Pemilu,” tandas Sri Puryono.
(JPC)