Tina Toon Nyaleg Lewat PDIP, Ini Alasannya
JAKARTA, RAKYATJATENG - Mantan penyanyi cilik Tina Toon meramaikan Pemilihan umum legislatif (Pileg) 2019 mendatang. Bukan sebagai pengisi acara, melainkan maju sebagai salah satu kandidat wakil rakyat.
Hal tersebut dibenarkan oleh pelantun Bolo-Bolo tersebut. Tina mengaku telah lama aktif dalam organisasi dan sibuk memerhatikan pergerakan politik di Indonesia.
"Sebenernya mungkin banyak yang nggak tahu ya, aku selama ini banyak aktif di organisasi dan aku interest di bidang politik. Aku nggak ekspose aja," ujarnya saat dihubungi, Jumat (22/6).
Keluarga yang banyak terjun di bidang politik pun menjadi salah satu alasannya. Gadis keturunan Tionghoa tersebut pun semakin termotivasi untuk memajukan bangsa lewat kontribusinya di politik.
"Aku sih sambil belajar. Intinya sebagai anak muda generasi milenial nggak apatis sama pendidikan, sosialisasi dan komunikasi politik serta ikut berjuang dan berkontribusi untuk bangsa sesuai dengan kemampuan kita," lanjutnya.
Sementara, soal pendaftarannya di salah satu partai besar belum ingin dia bagikan. Mantan artis cilik tersebut berjanji akan membeberkan alasan pemilihan partai dan lebih jelasnya jika telah lolos pemilihan.
"Untuk tanggapan nyaleg dan partai, nanti kalau memang sudah pasti dan lulus tes dan lain-lain nanti aku update lagi ya, yang penting adalah menghadapi tahun politik ini aku bisa partisipasi dan mengajak anak muda untuk ikut mengawal pemerintahan juga," tukasnya.
Diketahui, pada Kamis (21/6), Tina Toon maju lewat Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP). Sekretaris DPD PDIP Jakarta Prasetio Edi Marsudi juga membenarkan hal tersebut.
"Ada beberapa artis, salah satunya Tina Toon," kata Prasetio di DPRD DKI, Jakarta Pusat, Kamis (21/6).
Menurut Pras, Tina Toon maju sebagai caleg DPRD DKI. Daerah pemilihannya adalah Kelapa Gading, Jakarta Utara. (yln/JPC)