Prediksi Brasil vs Kosta Rika: Wajib Tiga Poin atau Angkat Koper

  • Bagikan

RAKYATJATENG – Laga Piala Dunia Rusia 2018 kali ini akan mempertemukan Brasil dengan Kosta Rika di Saint-Petersburg Stadium, Jumat 22 Juni 2018, pukul 19.00 WIB.

Tak akan ada yang membantah kalau Brasil menjadi salah satu tim favorit di Piala Dunia 2018. Namun, langkah awal mereka ternyata belum sesuai harapan. Swiss membuat Gabriel Jesus dan kolega sedikit tertahan saat hanya bisa bermain imbang.

Kali ini, tak ada kata lain selain kemenangan yang harus diraih Selecao. Karena tambahan tiga poin akan sangat bermanfaat untuk menambah peluang lolos ke babak berikutnya. Dengan catatan, sejumlah kekurangan yang terjadi di laga kontra Swiss harus bisa diperbaiki.

Termasuk tidak terlalu mengandalkan Neymar untuk mendobrak pertahanan Kosta Rika. Neymar menjadi pemain yang paling sering dijatuhkan pemain Swiss di laga pertama. Bukan mustahil, strategi serupa akan dilakukan Los Ticos guna meredam agresivitas skuad Selecao.

Apalagi Neymar pun dikabarkan tidak dalam kondisi 100 persen. Penyerang Paris Saint-Germain ini tak mengikuti sesi latihan pada Selasa (19/6) lalu karena mengalami sakit di engkel kakinya. Dia baru kembali berlatih bersama skuad Brasil pada Rabu (20/6).

Apalagi Bryan Ruiz dan kawan-kawan sangat mengincar poin di laga ini. Kekalahan hanya akan membuat mereka langsung angkat koper saat fase kualifikasi grup usai pekan depan. Namun tetap perlu strategi yang jitu untuk bisa menahan laju Selecao.

“Swiss mem-pressure mereka di lini tengah dan itulah yang harus kami lakukan. Karena setiap orang sudah tahu kalau Brasil punya kekuatan terbaiknya di lini tengah dan depan. Kami harus memenangkan bola dengan cepat dan kemudian lakukan serangan balik tak kalah cepat,” ucap kapten tim Kosta Rika, Bryan Ruiz, membocorkan strategi timnya kepada BBC.

Pelatih Kosta Rika, Oscar Ramirez dalam sesi konferensi pers jelang laga menyebutkan tak akan banyak melakukan perubahan starting XI. Kalaupun ada, adalah memainkan Bryan Oviedo sejak menit pertama. Sehingga Francisco Calvo akan duduk di bangku cadangan.

Tekad besar Kosta Rika untuk bisa mengulang sukses di Piala Dunia 2014 lalu tak bisa dipandang remeh. Tite selalu arsitek strategi harus bisa melakukan perubahan agar skuad asuhannya bisa lebih trengginas. Kembali menampilkan sepak bola Jogo Bonito yang sudah menjadi ciri khas Selecao.

“Kami memang harus memperbaiki kekurangan. Seluruh pertandingan seperti partai final. Laga ini sangat penting dan kami memang mengincar tiga poin. Kami sudah berbincang soal peluang dan cara untuk lolos dan meraih poin. Kami siap membawanya ke dalam lapangan untuk meraih target,” tegas Philippe Coutinho di BBC.

 

5 Pertemuan Terakhir

06/09/15: Brasil 1-0 Kosta Rika

08/10/11: Kosta Rika 0-1 Brasil

12/07/04: Brasil 4-1 Kosta Rika

13/06/02: Kosta Rika 2-5 Brasil

13/06/97: Brasil 5-0 Kosta Rika

 

5 Pertandingan Terakhir Brasil

18/06/18: Brasil 1-1 Swiss

10/06/18: Austria 0-3 Brasil

03/06/18: Brasil 2-0 Kroasia

28/03/18: Jerman 0-1 Brasil

23/03/18: Rusia 0-3 Brasil

 

5 Pertandingan Terakhir Kosta Rika

17/06/18: Kosta Rika 0-1 Serbia

12/06/18: Belgia 4-1 Kosta Rika

08/06/18: Inggris 2-0 Kosta Rika

04/06/18: Kosta Rika 3-0 Irlandia Utara

28/03/18: Tunisia 1-0 Kosta Rika

 

Perkiraan susunan pemain

Brasil (4-2-3-1): Alisson; Fagner, Thiago Silva, Miranda, Marcelo; Casemiro, Paulinho; Willian, Philippe Coutinho, Neymar; Gabriel Jesus.

Pelatih: Tite

 

Kosta Rika (4-4-2): Keylor Navas, Bryan Oviedo, Oscar Duarte, Johnny Acosta, Giancarlo González, Cristian Gamboa, Celso Borges, David Guzman, Bryan Ruíz, Johan Venegas, Marco Urena

Pelatih: Oscar Ramirez

 

Wasit: Bjron Kuipers (Belanda)

Stadion: Saint Petersburg Stadium, St Petersburg

 

Prediksi:

Brasil menang: 40%

Kosta Rika menang: 35%

Seri: 25%

 

(adw/JPC)

  • Bagikan