Prancis Menang, Ini Klasemen Sementara Grup C

  • Bagikan

RAKYATJATENG- Prancis akhirnya bisa memastikan diri lolos ke babak 16 besar Piala Dunia 2018. Kemenangan atas Peru, Kamis (21/6) malam, membuat Les Bleus kini sukses meraih koleksi 6 poin dari 2 pertandingan. Sudah cukup untuk memberi tiket babak 16 besar. Menyusul Rusia dan Uruguay yang sudah lebih dulu memastikan diri.

Les Bleus berada di puncak klasemen Grup C dengan catatan sempurna. Dua kali menang dari dua laga dengan hanya sekali kebobolan. Catatan ini tak mungkin disalip oleh tim lain di Grup C.

Denmark yang berada di peringkat kedua memang sudah mengoleksi 4 poin. Hitungan di atas kertas, Denmark bisa menggeser posisi Prancis andai menang di laga pamungkas melawan tim yang sama.

Akan tetapi, dengan kondisi saat ini, rasanya sulit melihat Denmark akan ngotot meraih kemenangan. Karena, hanya dengan hasil seri pun sudah cukup bagi Tim Dinamit kembali merasakan tampil di babak 16 besar setelah sekian lama absen.

Namun demikian, posisi Denmark pun belum aman. Karena ada Australia yang bisa menggeser posisinya. Socceroos saat ini sudah meraih 1 poin hasil imbang dengan Denmark pada Kamis (21/6) malam. Dengan sebuah kemenangan berselisih dua gol akan memberi peluang mereka untuk lolos.

Tentu saja peluang Australia ini diikuti dengan sebuah catatan. Prancis mengalahkan Denmark di laga pamungkas Grup C pada Selasa (26/6) mendatang. Sehingga laga melawan Peru akan menjadi partai hidup mati yang akan menentukan nasib Socceroos di Piala Dunia 2018.

Sementara bagi Peru, kekalahan dari Prancis langsung mengubur harapan mereka bisa berbicara banyak di Rusia 2018. Satu-satunya hiburan bagi Los Incas adalah bisa meraih kemenangan di laga terakhir nanti. (adw/JPC)

  • Bagikan