Terkena OTT KPK, PDIP Siapkan Pengganti Tasdi

  • Bagikan

PURBALINGGA, RAKYATJATENG -Bupati Purbalingga sekaligus Ketua DPC PDIP Purbalingga Tasdi terjaring operasi tangkap tangan (OTT) penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). PDIP pun bergerak cepat mencarikan penggantinya. Pasalnya, gelaran Pilkada Serentak 2018 semakin dekat.

Ketua DPD PDIP Jawa Tengah (Jateng) Bambang Wuryanto mengatakan, posisi Ketua DPC PDIP Purbalingga telah diisi Bambang Hariyanto Baharudin (BHB).

“Supaya garis kebijakan pemenangan Pilkada tetap on the track. Mas BHB adalah Ketua Tim Pemenangan Pilkada, Pileg dan Pilpres. Dia juga Wakil Ketua Bidang Pemenangan Pemilu Partai,” kata Bambang saat dihubungi di Semarang, Selasa (5/6).

Soal sanksi yang akan diberikan kepada Tasdi, sejauh ini belum ada keputusan dari DPP PDIP. Untuk sementara baru sekadar instruksi mengusulkan posisi Ketua DPC Purbalingga kepada BHB.

Kemudian untuk masalah OTT, PDIP tentu sangat menyayangkan dan merasa prihatin. Namun demikan, PIDP akan menghormati proses hukum di KPK. “Sebagai sahabat perjuangan, kami semua kader partai ikut prihatin atas peristiwa yang menimpa Mas Tasdi. Kami semua tetap menghormati hukum yang berlaku,” ungkapnya.

Senin (4/6) malam, Bupati Purbalingga Tasdi dilaporkan terjaring OTT. Lembaga anti-rasuah dikabarkan juga mengamankan lima orang lainnya. Saat ini, para pihak yang ditangkap kabarnya telah dibawa ke Markas KPK di Jakarta. (JPC)

  • Bagikan