Inilah Gadis Berhijab Pertama di Miss Universe New Zealand
JAKARTA, RAKYATJATENG - Nama Nurul Shamsul, memang tidaklah akrab di telinga masyarakat Indonesia. Namun, siapa sangka, gadis cantik dengan tampilan santun berhijab ini merupakan finalis Miss New Zealand 2018.
Keikutsertaan peserta wanita beragama Islam dan berhijab dalam pertandingan ratu kecantikan memang bukanlah sesuatu yang baru. Halima Aden, peserta Miss Minnesota USA 2016, merupakan contoh terbaik yang berjaya membawa imej ratu kecantikan beragama Islam yang berhijab dengan sempurna.
Namun pertama kali dalam sejarah, seorang gadis Melayu berdarah campuran Indonesia yang berasal dari Malaysia berjaya sebagai peserta Top 20 dalam ajang Miss Universe New Zealand.
Nurul Shamsul, 20, dilahirkan di Ampang, Selangor, dan dibesarkan di New Zealand. Tak hanya memiliki darah melayu Malaysia, perempuan yang berkuliah di University of Waikato itu ternyata mempunyai ibu yang keturunan Indonesia dan ayahnya seorang warga Malaysia.
Kemudian, dia menjadi perempuan berhijab pertama yang lolos menjadi finalis ajang kecantikan di New Zealand. Nurul pun mengungkapkan kebahagiannya melalui akun instagramnya, @nurulzbshamsul.
Blogger berusia 20 tahun ini merasa bersyukur, berdoa dan berjuang agar kesempatan ini bisa menjadi pengalaman yang baik bagi dirinya dan agama seperti yang dituliskannya.
Proses penjurian sendiri baru akan berlangsung pada 4 Agustus mendatang. (JPC)