Pemilih Pemula Pilgub Jateng di Kota Semarang Hanya 1.503 Jiwa

  • Bagikan

SEMARANG, RAKYATJATENG – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Semarang menetapkan Daftar Pemilih Tetap (DPT) pemilihan gubernur (Pilgub) Jawa Tengah 2018 untuk Kota Semarang sebesar 1.114.643 jiwa. Jumlah tersebut termasuk daftar pemilih pemula sebesar 1.503 jiwa.

Menurut Ketua KPU Kota Semarang, Henry Wahyono, mengatakan, KPU Kota Semarang sudah menentukan DPT sebanyak 1.114.643 jiwa. “Jumlah ini sudah final tidak bisa berubah,” kata Henry Wahyono, saat sosialisasi Pilgub Jateng kepada Ansor Kota Semarang di Kantor PCNU Kota Semarang, Jumat (27/4) malam.

Henry mengatakan bahwa, sejatinya politik suatu pekerjaan yang mulia dan mendidik. Namun, hal itu bila tidak disalahgunakan seperti adanya black campaign atau negatif campaign.

Dia meminta agar semua pihak mewaspadai penyebaran hoaks dan politik uang. “Yang perlu diwaspadai saat ini penyebaran hoaks dan money polic. Ini rawan sekali,” tutur Henry.

Henry menjelaskan, seseorang menentukan pilihan karena empat hal yakni, ideologis, sosiologis (terpenuhi dari segi ekonomi), prospektif (memiliki visi dan misi yang jelas), dan restroprektiv (memiliki rekam jejak, baik atau buruk).

Sebelumnya, KPU Jawa Tengah telah menetapkan bahwa DPT pada Pilgub Jateng 2018 ini sebanyak 27.068.125 jiwa. Angka DPT tersebut turun jika dibandingkan dengan Daftar Pemilih Sementara yang sebanyak 27.348.878 jiwa.

“Sebanyak 280.753 dari DPS tidak termasuk dalam DPT, sehingga DPT tidak sebanyak saat DPS ditetapkan,” jelas Ketua KPU Jateng, Joko Purnomo, belum lama ini.

Pemilih perempuan masih lebih tinggi, yakni 13.589.304 jiwa, sedangkan pemilih lelaki hanya 13.478.821 jiwa.

Angka tersebut berasal dari 35 kabupaten/kota, dengan 573 kecamatan dan 8.559 desa/kelurahan. Pemilih terbanyak dari Kabupaten Brebes yakni 1.453.170 jiwa dan pemilih terkecil dari Kota Magelang dengan 89.294 pemilih. (dbs/yon)

  • Bagikan