Jelang Persipura Vs Mitra Kukar: BEREBUT PUNCAK KLASEMEN

  • Bagikan

JAYAPURA, RAKYATJATENG – Persipura Jayapura akan menjamu Mitra Kukar pada laga pekan kelima Gojek Liga 1 bersama Bukalapak yang berlangsung di Stadion Mandala, Jayapura, Sabtu (21/4) siang waktu setempat. Kemenangan menjadi harga mati untuk tim Mutiara Hitam demi merebut kembali pucuk klasemen sementara Liga 1 2018.

Persipura saat ini berada di peringkat kedua klasemen sementara dengan raihan delapan poin hasil dua kemenangan dan dua kali imbang. Pasukan Peter Butler bertekad memperpanjang catatan tak terkalahkan di liga ketika menghadapi Mitra Kukar.

Secara statistik, Persipura punya catatan apik kontrak Naga Mekes. Musim lalu, Boaz Solossa dan kawan-kawan bahkan sukses menceploskan 11 gol ke gawang Mitra Kukar pada laga Liga 1.

Kepercayaan diri Persipura bertambah karena Boaz yang pekan lalu absen kini sudah bisa dimainkan. Hal itu bisa menambah kualitas lini depan tim tuan rumah.

“Boaz Solossa dan Ricardo Salampessy sudah ikut latihan. Saya berharap mereka baik-baik saja sampai pertandingan nanti. Sebab, kami wajib memenangi pertandingan kandang kali ini,” kata Butler dalam jumpa pers jelang laga, Jumat (20/4).

Sementara itu, tim tamu juga menargetkan poin dalam lawatan ke Jayapura. Hal itu ditekankan karena Mitra Kukar membutuhkan kemenangan untuk bisa merangkak naik ke papan tengah klasemen.

Mitra Kukar saat ini berada di posisi ke-15 klasemen sementara dengan raihan empat poin hasil satu kali menang, sekali imbang, dan sekali kalah. Pelatih Rafael Berges menegaskan pihaknya akan berusaha semaksimal mungkin untuk meraih kemenangan atas Persipura.

“Kami akan berusaha bermain maksimal supaya bisa kedatangan kami ke sana tidak sia-sia. Selalu saya tekankan pemain harus bermain dengan semangat juang tinggi dan disiplin. Mereka harus yakin dengan kemampuannya sendiri,” tutur pelatih asal Spanyol tersebut.

Pertandingan nanti menjadi pertemuan ke-12 untuk kedua tim sepanjang sejarah. Persipura Jayapura sejauh ini belum terkalahkan kontra Mitra Kukar dengan meraih sembilan kemenangan dan dua kali imbang. (blc)

  • Bagikan