Inilah 4 Tanda Kekasih Anda Siap Menikah
WALAUPUN seseorang bisa menjalin sebuah hubungan asmara dalam waktu yang cukup lama, tapi ketika ada pertanyaan kapan menikah datang, keputusan akan kapan menikah adalah bukan keputusan yang mudah untuk dibuat.
Terkait soal ini, banyak kaum Adam yang kesulitan untuk memutuskan apakah kekasih tercinta sudah siap untuk menikah atau belum. Memang ada cara langsung untuk mengetahuinya, yakni dengan bertanya langsung kepada sang kekasih dengan dua resiko yakni diterima atau ditolak.
Akan tetapi, selain bertanya langsung, ada lagi loh cara yang bisa dilakukan untuk bisa mengetahui apakah wanita yang sedang Anda pacari ini telah mau untuk menikah atau tidak, yakni dengan membaca tanda-tanda yang ditunjukkan oleh kekasih Anda.
Apa saja tanda-tanda nya jika wanita yang sedang menjalin hubungan asmara dengan Anda ini sudah siap untuk melanjutkan hubungan ke level yang lebih tinggi lagi? Berikut di bawah ini ulasannya.
Membahas soal bagaimana teman-teman dekatnya menikah
Apakah kekasih suka membahas soal teman-temannya yang sudah menikah, dan sering mengekspresikan kebahagiaan atas pernikahan teman-temannya tersebut, atau sering menghabiskan waktu bersama teman-temannya yang sudah menikah? Well, ini adalah salah satu pertanda bagus bahwa kekasih Anda punya pandangan positif tentang sebuah pernikahan. Mungkin ini waktunya untuk mulai memilih-memilih cincin untuk melamar gadis Anda?
Sering bicara soal masa depan dan menyebutkan "kita"
Tidak ada tanda yang lebih jelas daripada di mana kekasih tercinta sering membahas soal masa depan, dan alih-alih mengatakan kalimat "Saya harus begini" ia akan lebih sering menyebutkan "Kita seharusnya melakukan ini". Transisi dari "Saya" ke "Kami" adalah salah satu tanda positif, dan ambillah tanda ini sebagai pertanda bahwa kekasih tercinta Anda sudah bersedia mau membangun masa depan dengan Anda.
Melibatkan kedua belah pihak keluarga
Alih-alih menghabiskan waktu akhir pekan dengan berkencan dengan Anda, kekasih tercinta lebih suka membuat acara makan malam keluarga, atau bahkan ia berkonsultasi dengan ibu Anda untuk membantu dirinya dalam memutuskan sesuatu yang berhubungan dengan dapur. Ini disebutkan sebagai tanda bahwa wanita Anda sudah merasa nyaman dengan keluarga inti Anda dan siap untuk menjadi bagian di dalamnya.
Membahas soal masalah keuangan
Jika awal-awal acara kencan Anda berdua dipenuhi dengan acara makan malam di luar ataupun belanja, jangan kaget jika setelah beberapa waktu seiring waktu berjalan, kekasih Anda akan mulai berupaya untuk menghalangi Anda menjadi seseorang yang boros besar.
Anggap ini sebagai tanda positif karena sejatinya, seseorang khawatir perihal keuangan dan segala tetek bengeknya termasuk soal menyimpan uang hanya ketika dia mulai merencanakan masa depan.
Mengajukan pertanyaan soal kesediaan menikah, dikatakan adalah saat yang tepat jika dia mulai mendiskusikan masalah keuangan dan merencanakan investasi bersama-sama Anda. Demikian seperti dilansir Timesofindia, Jumat (5/4/2018). (oz)