Bupati Kendal Subuh Keliling untuk Serap Aspirasi Warga

  • Bagikan

RAKYATJATENG, KENDAL – Bupati Kendal dr. Mirna Anissa, M.Si untuk kedua kalinya melakukan kegiatan Subuh Keliling (Suling). Kali ini Bupati melakukan sholat subuh di Masjid Al-Ittiba’ Caruban, Desa Caruban Kecamatan Ringinarum dini hari tadi, Jumat (23/2).

Seperti di Suling sebelumnya di Desa Merbuh Kecamatan Singorojo (19/1/2018), Bupati Mirna menjelaskan, suling diaktifkan lagi dengan maksud untuk menampung keluhan dan aspirasi yang berbeda seperti usulan fasilitas jalan yang perlu ditingkatkan. “Suling akan dilaksanakan secara rutin. Sementara sebulan sekali dengan lokasi jauh yang belum pernah ada kegiatan. Sekalian juga apa yang perlu dimaksimalkan Pemkab untuk desa setempat,” katanyaaktu itu.

Menurut Bupati, Kegiatan seperti inilah yang diperlukan, para alim ulama, para kyai, umaro dan warga masyarakat, diharapkan bisa duduk bersama dan dapat menyampaikan unek-uneknya kepada pemerintah, serta memberi masukan apa yang harus dilakukan oleh pemerintah sekarang dan kedepannya. Sehingga, dapat nyambung antara kepentingannya umat dengan apa yang akan dilakukan oleh Pemerintah Kabupaten Kendal.

Kegiatan sillaturrahmi dengan para alim ulama, umaro’ dan tokoh masyarakat seperti ini, diharapkan Bupati Mirna tidak hanya dilakukan saat acara buka puasa bersama saja. Namun kegiatan sillaturrahmi seperti ini, dapat dikemas dalam sebuah musyawarah antara Pemerintah Kabupaten Kendal dengan ulama dan umaro’ yang tujuannya untuk berdiskusi bersama.

Pemkab Kendal sadar, bahwa pembangunan di Kabupaten Kendal tidak bisa berjalan sendiri tanpa dukungan dan kerjasama yang baik antara para kyai, alim ulama dan umaro.

Pada kesempatan Subuh Keliling, Bupati Mirna didampingi Ketua Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Kabupaten Kendal KH Moch Ubaidi SPdI mendistribusikan program dakwah dan advokasi (Kendal Taqwa) Baznas Kendal sebesar 5 juta rupiah per masjid.

Usai ber-Suling, Bupati Mirna akan melakukan sejumlah kegiatan yakni jalan sehat dan peresmian MCK Mandiri di Desa Caruban Kecamatan Ringinarum yang dibangun dengan dana CSR PT Toto Trentrem Santosa.

Kegiatan selanjutnya, menurut rencana Bupati Mirna dan rombongan akan akan memberikan bantuan yang dikoordinasikan Baznas Kabupaten Kendal di Desa Magelung Kecamatan Kaliwungu Selatan untuk korban banjir beberapa waktu lalu dalam rangka Program Kendal Cerdas berupa sepatu sekolah ( 96 ), dua stel seragam 9 ( 96 ), peralatan alat tulis dan tas sekolah ( 96 ) dengan jumlah total Jumlah.total Rp.32.770.000. bantuan diberikan pada 96 anak sekolah dengan perincian 1. TK : 12 anak 2. MI : 50 anak 3. SMA : 34 anak. (hms)

  • Bagikan