Hasil Survei, Jokowi Masih di Atas Prabowo

  • Bagikan

FAJAR.CO.ID – Daya tarik Joko Widodo (Jokowi) jelang Pilpres 2019 rupanya masih unggul atas Prabowo Subianto maupun calon-calon presiden lainnya. Ini sesuai hasil survei yang dirilis Indo Barometer.

Direktur Eksekutif Indo Barometer, Muhammad Qodari, menjelaskan sebanyak 34,9 persen responden memilih Jokowi saat disodorkan pertanyaan terbuka.

“Sedangkan Prabowo Subianto 12,1 persen,” kata Qodari dalam paparan hasil survei bertajuk “Siapa Penantang Potensial Jokowi di 2019”, Minggu (3/12/2017) di Jakarta.

Hasil Survei Indo Barometer
1. Joko Widodo: 34,9 persen
2. Prabowo Subianto: 12,1 persen
3. Anies Baswedan: 3,6 persen
4. Gatot Nurmantyo: 3,2 persen
5. Ridwal Kamil: 2,8 persen
6. Agus Harimurti Yudhoyono (AHY): 2,5 persen
7. Megawati Soekarnoputri: 2,0 persen
8. Tito Karnavian: 1,8 persen

*Survei digelar 15-23 November 2017 melibatkan 1200 responden se-Indonesia.

Indo Barometer menjelaskan, penarikan sampel menggunakan multistage random sampling. Adapun margin of error kurang lebih 2,38 persen, tingkat kepercayaan 95 persen.

Indo Barometer juga melakukan berbagai simulasi. Pertama, pilihan capres dengan 16 nama menyertakan Jokowi, ketua partai politik dan tokoh lainnya lewat cara menyodorkan pertanyaan tertutup kepada responden.

Hasilnya, Jokowi meraih 41,8 persen, Prabowo 13,6 persen, Anies 4,5 persen, AHY 3,3 persen, Gatot 3,2 persen, Mega 2 persen, Presiden Partai Keadilan Sejahtera Sohibul Iman 1,5 persen dan Wapres Jusuf Kalla 1 persen.

Sedangkan pilihan capres dengan enam nama lewat pertanyaan tertutup, Jokowi kembali unggul dengan raihan 44,9 persen.

Diikuti Prabowo 13,8 persen, Anies 6 persen, AHY 3,5 persen, Gatot 3,2 persen dan JK 1 persen.

Sedangkan yang belum memutuskan 27,8 persen. Kemudian pilihan capres dengan empat nama tanpa Jokowi, Prabowo unggul.

Prabowo meraih 21,7 persen, Anies 19,3 persen, AHY 17 persen, Gatot 8,8 persen. Yang belum memutuskan 33,4 persen.

Dari empat variasi simulasi tiga nama, juga diraih Jokowi. Yakni 44,9 persen, Prabowo 18,4 persen, Anies 9,8 persen. Yang belum memutuskan 26,9 persen.

Kemudian simulasi lain yakni Jokowi 51,6 persen, Prabpwp 18,4 persen dan AHY 3,2 persen. Sedangkan yang belum memutuskan 26,9 persen.

Simulasi berikutnya yakni Jokowi 45,1 persen, Prabowo Subianto 26,8 persen dan dan Gatot 2,1 persen.

Belum memutuskan 26,1 persen. Sedangkan tanpa Joko Widodo dan Prabowo, Anies Baswedan 43 persen, AHY 15,1 persen dan Gatot 7 persen. Yang belum memutuskan 25 persen.

Sedangkan jika head to head, Jokowi meraih 50,9 persen dan Prabowo 20,8 persen. Yang belum memutuskan 28,3 persen.

Jika berhadapan dengan Anies, Jokowi meraih 47 persen. Sedangkan Anies 20,5 persen.

Belum memutuskan 32,6 persen. Jokowi meraih 46,9 persen jika berhadapan dengan Gatot yang hanya memperoleh 18,8 persen.

Yang belum memutuskan 34,4 persen. Jokowi meraoh 50,3 persen jika berhadapan dengan AHY yang memperoleh 17,3 persen.

Yang belum memutuskan 32,4 persen. (boy/jpnn/fajar)

 

  • Bagikan