Tak Tertandingi, PSG Makin Menjauh dari Pesaing Terdekat

FAJAR SPORT, PRANCIS - Klub kaya raya Prancis, Paris Saint Germain (PSG) makin aman di puncak klasemen Ligue 1 Prancis hingga pekan ke-15. Klub asuhan Unay Emery itu sudah mengoleksi 41 poin dari 13 kemenangan dan dua hasil imbang. Hasil ini membuat Les Parisiens menjadi satu-satunya timnya yang belum pernah kalah di kontes domestik tersebut. Sementara pesaing terdekatnya, Olympique de Marseille masih terpaut jarak yang cukup jauh yakni 10 angka dengan raihan 31 poin. Pencapaian sempurna skuat besutan Unai Emery ini tentunya tak terlepas dari permainan apik nan ciamik yang dipertontonkan trisula penyerang mereka, yakni Edinson Cavani, Neymar dan Kylian Mbappe. Performa impresif Les Parisiens sendiri makin sempurna setelah bomber mereka, Edinson Cavani juga semakin kokoh di daftar pencetak gol terbanyak. Sejauh ini, bintang Uruguay itu sudah mengoleksi 17 gol, unggul selisih 4 gol dari pesaing terdekatnya, bomber AS Monaco, Radamel Falcao. PSG sendiri tak hanya mengesankan di kontes domestik, mereka paling awal menyegel tiket ke fase knock-out Liga Champions 2017/18 setelah melalui fase grup dengan clean sheet lima kali berturut-turut meraih kemenangan untuk memastikan lolos sebagai juara Grup B. Sang pelatih, Unai Emery pun angkat suara mengomentari performa apik skuatnya. Ia mengaku sangat puas dengan pencapaian sejauh ini, meskipun kompetisi masih jauh. “Rasanya lega. Tapi, ada beberapa hal yang perlu dibenahi terkait membongkar pertahanan tim yang bermain defensif. Ke depan, akan banyak tim yang bermain bertahan total ketika mengunjungi markas kami,” tutur pelatih asal Spanyol itu. (Fajar/pojok)

Exit mobile version