Jalan Kaki ke Nikahan Kahiyang Ayu, Dahlan Iskan Jadi Rebutan Warga
RAKYATJATENG, SOLO - Hari ini, tibalah puncak dari prosesi pernikahan putri Presiden Joko Widodo (Jokowi) Kahiyang Ayu dan Bobby Nasution, Rabu (8/11).
Pernikahan tersebut digelar di Gedung Graha Saba Buwana, Jalan Letjen Suprapto, Banjar Sari, Surakarta, Jawa Tengah dengan mengambil adat Jawa.
Beragam prosesi pun sudah digelar sejak Senin (6/11) malam dengan diawali pengajian yang digelar di kediaman Jokowi di Jalan Letjen Soeprapto, Sumber, Solo.
Pada Selasa (7/11) pagi, rentetan prosesi pun kembali digelar.
Mulai dari pemasangan Bleketepe, siraman, sungkeman, sadeyan dawet, midodareni dan penyerahan peningset sampai midodareni pada malam harinya.
Hari ini, sejumlah tokoh nasional mulai berdatangan ke Gedung Graha Saba Buana untuk mengikuti resepsi pernikahan Kahiyang-Bobby.
Pantauan di lokasi, sejumlah mantan pejabat negara pun sudah mulai berdatangan.
Di antaranya, Dahlan Iskan dan Timur Pradopo yang berjalan dari persimpangan Sumber hingga lokasi gedung.
Sementara Sukmawati Sukarnoputri pun tampak hadir didampingi putranya, Paudrakarna.
Tak ketinggalan, Gubernur Jawa Timur Sukarwo, Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo, Gubernur DIY Sri Sultan Hamengkubuwana X dan Sekjen PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto.
Sementara, di sepanjang Jalan Letjen Suprapto, sudah dipenuhi ribuan warga sekitar dan relawan dari berbagai penjuru Tanah Air.
Warga tersebut mengaku tak ingin kehilangan kesempatan untuk menyaksikan langsun prosesi pernikahan putri presiden dari dekat.
Seperti diutarakan Wuryanto yang datang bersama istri dan dua anaknya yang mengaku sudah datang ke lokasi sejak pukul 06.00 WIB. Saat itu, ternyata sudah banyak warga yang memenuhi lokasi.
“Ini langka. Makanya saya datang mulai jam 6 pagi biar bisa cari tempat yang enak,” ucapnya.
Senada, Wanto pun tak ketinggalan mengajak istri dan anak semata wayangnya yang masih berusia 3 tahun. Ia mengaku ingin sekali melihat kereta kencana Kahiyang dan Bobby.
“Penasaran ingin lihat kereta kencananya,” ujarnya.
Tak ketinggalan Suryani yang yakin bisa melihat banyak pejabat negara yang hadir. Ia pun berharap bisa bersalaman dengan para pejabat negara tersebut.
“Iya, ingin salaman sama pejabat pokoknya. Syukur, bisa salaman sama Pak Jokowi dan Ibu, Mbak Kahiyang sama Mas Bobby juga,” harapnya. (Fajar/pojoksatu)