Pekan Terakhir Liga 1 Makin Menarik, Ini Posisi Klasemen Sementara Pekan Ini..

  • Bagikan

FAJAR SPORT, JAKARTA – Laga akhir Liga 1 2017 makin menarik, setelah empat tim papan atas sama-sama memiliki peluang juara.

Bahayngkara FC, Bali United, PSM Makassar dan Madura United berpeluang besar memenangkan titel juara Liga 1 musim ini. Empat tim ini memiliki selisih poin yang tipis.

Hasil laga terakhir pada pekan ke-33 hari ini, Minggu (5/11) Persela Lamongan bermain imbang 2-2 lawan Persiba Balikpapan, sementara Sriwijaya FC menang telak 10-2 atas Gresik United. Setelah itu Madura United menjaga asa juara usai membungkam Barito Putera 3-1.

Dengan demikian tersisa satu laga pekan ke-33, yaitu kala PSM Makassar menjamu Bali United di Stadion Andi Mattalatta, Senin (6/11/2017) malam. Komposisi di papan atas klasemen Liga 1 pun semakin ketat. Bhayangkara FC memang masih memuncaki klasemen dengan 63 poin, tapi posisinya bisa disalip siapapun pemenang laga PSM kontra Bali United.

Sebab PSM dan Bali United sama-sama mengoleksi 62 poin. Menarik jika laga ini berakhir imbang maka ada tiga tim kandidat kuat juara mengoleksi poin sama sebelum melakoni laga pamungkas 10-12 November mendatang.

Namun Bhayangkara memiliki keuntungan karena punya satu laga tunda. Yaitu pertandingan pekan ke-31 menghadapi tuan rumah Madura United pada 8 November.

Tentu akan lebih menarik lagi jika Madura United menang pada pertandingan tersebut, dan skenario PSM imbang lawan Bali United berjalan. Jika demikian empat tim teratas sama-sama mengoleksi 63 poin (saat ini MU di posisi ke-4 dengan 60 poin), menuju laga pekan ke-34.

Artinya penentuan juara Liga 1 benar-benar akan berlangsung sengit pada pekan pamungkas. Di mana Bhayangkara FC akan menjamu Persija Jakarta, lalu PSM Makassar menjamu Madura United dan Bali United ditantang tamunya Gresik United. (Fajar/pojok)

Berikut klasemen sementara Liga 1 hingga Minggu (5/11/2017) malam WIB:

 

 

  • Bagikan