Sah!! Ancelotti di Tendang dari Kursi Pelatih Bayer Munchen
FAJAR SPORT, JERMAN - Petinggi Bayer Munchen tidak menunggu waktu lama untuk mendepak Carlo Ancelotti dari kursi kepelatihan, setelah tim asuhannya menelan kekalahan telak dari tuan rumah PSG di fase penyisihan grup Liga Champions pekan kedua.
Ancelotti telah resmi dipecat oleh pihak klub. Tak hanya menuai hasil buruk, pihak klub juga tidak sepakat dengan keputusan Ancelotti memasang pemain pada laga itu. Tiga pemain inti Bayer tak dijadikan pemain inti, seperti Arjen Robben, Franck Ribery, dan Mats Hummels.
Namun terlepas dari itu semua, Presiden Bayern Munchen Uli Hoeness menjelaskan, dasar keputusan pihaknya salahsatunya karena adanya sejumlah pemain yang tidak mendukung sang pelatih.
“Ada lima pemain yang melawan Ancelotti. Sehingga sulit baginya (Ancelotti) untuk melanjutkan kiprahnya dan bisa keluar dari situasi seperti itu.” ujar Hoeness kepada Westfalenpost seperti dilansir Goal.
Hoeness bahkan menyebutkan adanya indikasi perpecahan di ruang ganti antara pemain dengan sang pelatih sehingga mengganggu kondusifitas tim.
Hoeness memang tidak menyebut nama-nama pemain tersebut, namun sebagaimana diberitakan, nama-nama seperti Robert Lewandowski, Thomas Muller, dan Arjen Robben sempat menyampaikan ketidakpuasannya dalam beberapa kesempatan musim ini.
Gelandang gaek asal Belanda itu bahkan enggan menyatakan dukungannya secara frontal kepada pelatihnya usai Bayern menuai hasil minor di Paris.
Sang pelatih, Ancelotti tutup mulut saat ditanya terkait pemecatan dirinya. “Saya tidak ingin berbicara tapi saya akan menuliskan suatu pernyataan,” kata pelatih asal Italia yang pernah menukangi AC Milan, Real Madrid, dan Chelsea itu. (Fajar/pojok)