BRI Easy Card, “Kartu Sakti” Generasi Milenial

  • Bagikan
FAJAR.CO.ID - PT Bank Rakyat Indonesia kembali menjalin kerja sama dengan Mastercard Indonesia, dengan meluncurkan “Kartu Kredit BRI Easy Card yang diselenggarakan di Cafe Goedang Popsa, Makassar (28/9/17). Kartu kredit ini dirancang untuk generasi Milenial dengan rentang umur 25-45 tahun. Easy Card ini pula dirancang untuk senantiasa mendorong para pelanggan memanfaatkan transaksi elektronik dalam setiap aktivitas belanja sehari hari. “Kartu kredit ini merupakan bagian dari komitmen kami untuk memberikan sebuah platform pembayaran yang lebih mudah bagi para nasabah BRI, terlebih untuk memenuhi kebutuhan harian mereka,” ungkap Wakil Pemimpin Bank BRI Wilayah Makassar, Made Antara Jaya. Penggunaan kartu kredit ini juga dapat diubah menjadi cicilan dengan bunga 0% sehingga memberi kemudahan dan pelayanan lebih kepada nasabah. Pemegang kartu akan memperoleh keuntungan, termasuk cashback senilai 1% untuk transaksi tarik tunai di ATM, 2% untuk transaksi belanja di pppasar swalayan, serta 3% untuk pembelian bahan bakar di seluruh SPBU di tanah air. “Dengan berbagai kelebihan yang dimilikinya, kami yakin produk ini akan memberikan sebuah pengalaman bertransaksi elektronik yang lebih nyaman dan menguntungkan bagi nasabah, serta memperoleh keuntungan dari fasilitas pembayaran tersebut,” jelas Made. (sul/fajar)  
  • Bagikan

Exit mobile version