Kabar Costa ke Everton, Conte: Saya Tidak Tahu

  • Bagikan
FAJAR SPORT, INGGRIS - Pelatih Chelsea, Antonio Conte rupanya tidak mau lagi bahas soal masa depan Diego Costa, baik itu di klub maupun di klub lain. Pemain internasional Spanyol itu kini berada di negara asalnya Brasil, setelah dibekukan dari skuad Chelsea. Atas pembekuan itu, klub tetangga Chelsea, Everton berhasrat untuk datangkan Costa sebagai pemain pinjaman musim ini. Namun, sang pemain ogah gabung ke klub manapun selain Atletico Madrid. Sementara, Atletico sendiri masih dalam hukuman larangan transfer oleh FIFA memaksakan sang pemain untuk menunggu hingga Januari mendatang. Kepada Sportsmole, Conte memuji penampilan Everton musim ini. “Everton adalah tim yang kuat, tim yang benar-benar kuat. Mereka memainkan tiga laga dalam tujuh hari dan itu sama sekali tidak mudah,” kata Conte. Everton memainakn tiga laga mereka dalam waktu sepekan. Ini membuat Conte memuji klub asuhan Ronald Koeman itu. “Mereka memainkan laga yang amat sulit melawan Manchester City dan juga di Liga Europa melawan Hajduk Split,” akuinya. Soal masa depan Costa, Conte ogah mengomentari sang pemain kepada media. “Saya tidak suka berbicara soal pemain, saya tidak tahu. Intinya, Kami tahu benar betapa penting bagi sebuah klub untuk bermain di Eropa. Mereka bermain melawan kami usai kami kalah di laga perdana di kandang, tidak mudah untuk Everton,” jelasnya. (Aiy/Fajar)  
  • Bagikan

Exit mobile version