Temui Menpora, Malaysia Sampaikan Maaf kepada Rakyat Indonesia

  • Bagikan
FAJAR.CO.ID - Pemerintah Malaysia menyampaikan permohonan maaf atas kesalahan cetak bendera Merah Putih pada buku panduan SEA Games XXIX/2017. Permintaan maaf disampaikan oleh Menteri Pemuda dan Olah Raga Malaysia, Khairy Jamaluddin, kepada Menpora RI, Imam Nahrawi, dalam pertemuan siang ini (Minggu, 20/8) di Hotel Shangrila, Kuala Lumpur. Seperti dikutip Kantor Berita Bernama, Menteri Khairy menyampaikan permohonan maaf secara pribadi kepada Kerajaan Malaysia dan seluruh rakyat Indonesia atas insiden yang terjadi. Menurutnya, pencetakan bendera Merah Putih dengan posisi terbalik adalah kesalahan besar yang sama sekali tidak terdapat unsur kesengajaan. Dengan begitu, pemerintah Malaysia juga akan menghentikan peredaran dan pencetakan buku panduan SEA Games 2017 yang ada. Serta berjanji akan menerbitkan kembali dengan kesalahan yang sudah diperbaiki. Prosesi permintaan maaf ditunjukkan Menteri Khairy dan Menteri Imam dengan saling bersalaman dan bertukar bendera masing-masing negara. Buku panduan tersebut dibagikan kepada tamu undangan, termasuk Menpora Imam Nahrawi saat pembukaan SEA Games XXIX/2017 di Stadion Bukit Jalil, Kuala Lumpur, Sabtu malam (19/8). Pada halaman 80, bendera Merah Putih tercetak terbalik menjadi putih merah. Posisi pencetakan bersebelahan dengan bendera Malaysia. Di bawah bendera Indonesia diberi keterangan tahun ketika Indonesia menjadi tuan rumah SEA Games yaitu 1979, 1987, 1997, dan 2011. (wah/rmol/fajar)  
  • Bagikan

Exit mobile version