Ratusan Personel TNI Perbaiki Rumah Warga di Kalisegoro
RAKYATJATENG, SEMARANG - Ratusan personel yang tergabung dalam Satgas TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Reguler ke-99 tahun 2017 bergotong royong memperbaiki sejumlah rumah warga di Kelurahan Kalisegoro, Kecamatan Gunungpati, Sabtu (15/7).
Sebanyak 150 personel TNI gabungan yang terdiri dari satuan Kodim 0733 BS/ Semarang, Yon Arhanudse-15, Yon Kavaleri 2/TC, Yon Zipur 4/TK, Zidam dan Kesdam IV/ Diponegoro diterjunkan dan didukung masyarakat serta perangkat kelurahan setempat.
Anggota Koramil 07 Gunungpati, Serda M Solih mengatakan, kekuatan personelnya didukung penuh dari pelibatan masyarakat. Untuk memperlancar proses perbaikan rumah, para personelnya juga menggunakan beberapa peralatan berat yang disiagakan di sejumlah desa.
“Kami dan warga bergotong royong memperbaiki rumah Ibu Partini yang hampir roboh. Sebagai anggota TNI, tentu harus membantu dan saling bahu membahu maka kami membangun kembali rumahnya agar layak ditempati,” katanya.
Ia berharap, perbaikan rumah tersebut bisa memajukan kesejahteraan masyarakat sekaligus mendongkrak laju perekonomian setempat. Pun demikian dengan kegiatan perbaikan rumah yang termasuk dalam program Tentara Manunggal Membangun Desa (TMMD) Ke-99 mampu mendekatkan TNI kepada masyarakat pedesaan.
Sementara itu, Partini yang tinggal di RT 02/RW III Kampung Ampel Gading mengaku bersyukur adanya bantuan perbaikan rumah. Sebab, selama ini rumahnya nyaris roboh.
“Dengan kondisi tanah yang sangat labil, membuat saya khawatir jika berada di rumah saat hujan deras. Saat hujan atapnya juga bocor semua, maka saya berterima kasih atas bantuan personel TNI yang bergerak memperbaiki rumah saya,” ujarnya. (Sen)