WOW!! Andorra Butuh 13 Tahun untuk Meraih Kemenangan Perdana di Laga Kompetitif
FAJAR SPORT, ANDORRA - Andorra mungkin saat ini sedang merayakan kemenangan perdana mereka di kualifikasi Piala Dunia 2018 Zona Eropa, usai mengalahkan lawannya Hungarai dengan skor tipis 1-0 pada, Sabtu (10/6).
Kemenangan ini memang bersejarah buat Andorra. Pasalnya, mereka butuh 13 tahun untuk bisa meraih kemenangan perdana ini. oleh sebab itu, mereka wajar merayakannya dengan gepa-gempita. Gol tunggal kemenangan Andorra dihasilkan oleh Marc Rebes menit ke-26.
Dalam sejarahnya, itu merupakan kemenangan pertama Andorra atas Hungaria. Dalam tiga pertemuan sebelumnya, Andorra selalu kalah dan tak mampu mencetak gol. Andorra kalah 0-5, 0-2, dan 0-4.
Tak hanya itu, kemenangan Andorra atas Hungaria juga bersejarah. Pasalnya, itu menjadi kemenangan pertama Andorra dalam laga kompetitif sejak 2004 atau 13 tahun lalu. Sebelumnya, mereka menang 1-0 atas Makedonia dalam laga Pra-Piala Dunia 2006 pada Oktober 2004.
Dalam perjalanannya, Andorra memang sempat menang 2-0 atas San Marino. Namun, itu tak dihitung lantaran hanya laga persahabatan.
Bagi sang pencetak gol, Rebes, itu menjadi gol internasional pertamanya dan mampu membawa Andorra menang. Kemenangan itu memang tak lantas membuat Andorra bisa membuka asa untuk lolos ke Piala Dunia 2018. Namun, setidaknya membuktikan bahwa kekuatan sepak bola mereka tak lagi dipandang sebelah mata. (Fajar/jpg)