Anji Manji Tidak Suka dengan Cara Omongan Ahok yang Kasar

  • Bagikan
ERDIAN Aji Prihartanto atau yang akrab disapa Anji Manji, nampaknya tidak suka dengan gaya komunikasi Calon Gubernur DKI Jakarta Basuki T Purnama atau Ahok yang dinilainya cenderung kasar. Namun penyanyi ternama Indonesia ini Ia tak menampik soal program-program Ahok, hanya saja Ia mempermasalahan cara  komunikasi Ahok. "Kalau Ahok saya suka dengan keputusan-keputusannya, saya suka juga dengan program-programnya, cuma kan saya tidak suka dengan mulutnya", Cetus Enji. Ditanya soal sosok pasangan Anies dan Anies dan Sandiaga Uno, Ia mengakui kedua Cagub dan Cawagub nomor urut 3 ini  merupakan pasangan yang cerdas. "Kalau Anies dan Sandiaga Uno saya suka Ia merupakan calon yang Pintar", imbuhnya. Menurut Anji, keberuntungan Ahok ada pada wakilnya, yakni Djarot yang dinilainya lebih tenang dari pada tersangka Dugaan Penista Agama itu. "Dia (Ahok) itu untungnya ada pak djarot yang lebih tenang", imbuhnya lagi. Diketahui, kedua pasangan ini bakal kembali merebut kursii nomor satu di DKI Jakarta pada pemilihan putaran ke dua yang akan digelar pada 19 April 2017. Sebagai warga Jakarta, nampaknya hingga saat ini Anji belum  terang-terangan dalam menentukan pilihan pada kedua pasangan ini. (dal/fajar)        
  • Bagikan

Exit mobile version